Atraksi Peresean Bakal Hadir di Opening Ceremony MotoGP Mandalika 2023
Senin, 21 Agustus 2023 – 14:36 WIB

Sekretaris Daerah (Sekda) Lombok Tengah Lalu Firman Wijaya saat ditemui awak media belum lama ini. Foto: Edi Suryansyah/JPNN.com
jpnn.com - Bupati Lombok Tengah Lalu Pathul Bahri telah melakukan audiensi dengan Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) dan Mandalika Grand Prix Association (MGPA).
Hal tersebut untuk mendiskusikan terkait akan ditampilkannya Peresean dalam ajang MotoGP Mandalika 2023 yang berlangsung pada 13-15 Oktober mendatang.
Sekretaris Daerah (Sekda) Lombok Tengah Lalu Firman Wijaya mengungkapkan, MGPA sangat tertarik menghadirkan Peresean saat MotoGP nanti.
Menurut Firman, MGPA sendiri bakal memberikan ruang khusus untuk menampilkan tradisi yang dilakukan dilakukan masyarakat suku Sasak, Lombok, Nusa Tenggara Barat.
atraksi budaya khas suku Sasak ini diharapkan dapat tampil pada opening ceremony MotoGP nanti.
BERITA TERKAIT
- Dukungan Motul di RC Motogarage x One3 Motoshop Trackday Experience
- Mandalika Trackday Experience 2025 Segera Digelar, Speed Enthusias Wajib Ikut
- Maaf Udang
- GT World Challenge Asia 2025 Bakal Memperkuat Branding Indonesia di Mata Dunia
- Tiket MotoGP Indonesia Sudah Bisa Dibeli, Harga Mulai Rp 25 Ribu
- GT Radial Jadi Official Tire di Subaru BRZ Super Series 2025