Atribut Gerindra Dibakar
Rabu, 24 April 2013 – 04:57 WIB
KENDARI - Di tengah hiruk - pikuk pencalegan yang berseliweran di KPU, internal Partai Gerindra masih saja dirundung masalah. Puncaknya, atribut Gerindra dibakar sembari mereka ramai-ramai mundurkan diri. Ini merupakan puncak dari pencopotan ketua Gerindra Kota Kendari Ishak Ismail.
"Kami kembali meluruskan bahwa Ketua DPC Gerindra Kota Kendari, Ishak Ismail tidak dipecat tetapi mengundurkan diri secara lisan melalui Bendahara DPD Gerindra Sultra. Terkhusus posisi saya di partai juga diganti, dari Sekretaris DPD menjadi Dewan Penasehat,tetapi secara pribadi maupun secara organisasi menyatakan mengundurkan diri baik keanggotaan maupun kepengurusan sehingga tidak terlibat lagi dengan urusan kepartaian," ungkap Ahmad Rivai Budiman, Selasa (24/4).
Baca Juga:
Secara pribadi, menurut Oscar-sapaan akrab Rivai Budiman, Partai Gerindra tidak berjalan pada tatarannya.Hal itulahyang membuat dirinya tidak bisa bekerjasama dengan kader-kader Gerindra lainnya termasuk oknum-oknum DPD yang sudah tidak bisa dipercaya.
"Surat pengunduran diri sudah saya layangkan bersamaan surat kepindahan saya pada partai lain entah itu dikirim atau tidak saya tidak tahu. Saya mundur sejak tanggal 14 April lalu," katanya.
KENDARI - Di tengah hiruk - pikuk pencalegan yang berseliweran di KPU, internal Partai Gerindra masih saja dirundung masalah. Puncaknya, atribut
BERITA TERKAIT
- Pemkot Pekanbaru Mengalami Kendala Pindahkan 277 Pengungsi Rohingya
- Pj Bupati Mimika Perintahkan Perbaikan Fasilitas RS Waa Banti Tembagapura
- Bupati Mimika Jelaskan Terkait Demo Aliansi Pemuda Amungme soal Perekrutan CPNS
- Pembongkaran Pasar Tumpah Bogor Dibatalkan, Warga Ancam Bongkar Sendiri
- Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi Dapat Bantuan 500 Kg Ikan Segar
- Muhammad Musa'ad Tegaskan ASN Pelayan Masyarakat, Bukan Bos yang Minta Dilayani