Atta-Aurel Gelar Konser Setahun Pernikahan, Krisdayanti Beri Kado Spesial Ini

jpnn.com, JAKARTA - Pasangan selebritas Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah tengah berbahagia merayakan hari jadi pernikahan pertama.
Keduanya bahkan menggelar konser perayaan anniversary pernikahan mereka, Selasa (29/3) malam.
Dalam konser tersebut, ibunda Aurel Hermansyah, Krisdayanti mempersembahkan kado spesial berupa lagu.
"Menyanyi spesial, Menyanyi empat lagu," kata KD saat ditemui di kawasan SCBD, Jakarta Selatan.
Tak sendiri, tampak suami Krisdayanti, Raul Lemos dan kedua anaknya juga hadir dalam acara konser yang berlangsung dua jam tersebut.
"Alhamdulillah Raul sama anak, hadir juga mendoakan mereka dan mendukung mereka," tutur artis yang akrab disapa KD tersebut.
Di akhir kalimatnya, dia mendoakan keharmonisan rumah tangga sang putri dan menantunya.
KD juga mengingatkan sang menantu untuk senantiasa menjadi nahkoda yang baik dalam keluarga.
Pasangan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah tengah berbahagia lantaran merayakan hari jadi pernikahan pertama, Selasa (29/3) malam.
- Konon Luna Maya dan Maxime Bouttier Akan Menikah di Bali
- Begini Penampakan Kris Dayanti Saat Naik TransJakarta
- Momen Ramadan, Atta Halilintar Bagikan 11 Ton Beras untuk Masyarakat
- Dimas Akira Ungkap Penyebab Nyaris Bercerai dengan Sheila Marcia
- Heboh Kabar Uang Hantaran Pernikahan Dirampok, Bang Eki Meminta Maaf
- Wedding Vow & Forever dari Aryaduta Palembang, Tradisi dan Modern Bersatu Padu