Atta Halilintar Batasi Kegiatan Aurel
jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Aurel Hermansyah kini tengah mengandung buah cintanya dengan Atta Halilintar.
Usia kandungan Aurel Hermansyah sudah memasuki tujuh bulan.
Mendekati persalinan sang istri, Atta Halilintar pun makin protektif.
YouTuber 27 tahun itu mengaku membatasi kegiatan Aurel Hermansyah lantaran tengah hamil tua.
"Ya, kalau istri memang kami batesin sih aktivitasnya," ujar Atta Halilintar di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Sabtu (18/12).
Dia tak ingin Aurel terlalu kelelahan dan banyak bergerak.
Atta juga meminta perempuan 23 tahun itu untuk mengurangi pekerjaan. Itu semua dilakukan guna menghindari hal-hal yang tak diinginkan.
"Cuman dia orangnya enggak bisa diam ya. Jadi, tetap suka gerak ke mana saja, kadang disuruh ke rumah malah ngintilin ke mana saja," tutur Atta Halilintar.
YouTuber Atta Halilintar mengaku membatasi kegiatan Aurel Hermansyah lantaran tengah hamil tua.
- Atta Halilintar Ungkap Resolusi 2025, Tak Muluk-Muluk
- Liburan ke Jepang Bareng Keluarga, Atta Halilintar Bawa Anak-Anak Main Salju
- Empati Berujung Penipuan, Sejumlah Artis Ungkap Modus Fico Fachriza
- Kecewa Dibohongi Fico, Aurel Hermansyah: Bilang Mobil Kecelakaan, Astaga!
- Aurel Hermansyah Jarang Rilis Lagu, Atta Halilintar: Dia Lebih Semangat Dagang
- Atta Halilintar Siapkan Kolaborasi dengan Raja Dangdut Rhoma Irama