Aturan Liga 1 Dibeberkan Sore Nanti

Aturan Liga 1 Dibeberkan Sore Nanti
Berlinton Siahaan (dua dari kiri) dalam rapat dengan klub-klub Liga 1 2017. Foto: Amjad/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Finalisasi regulasi kompetisi Liga 1 2017 tinggal menunggu persetujuan klub-klub peserta.

Proses tersebut akan usai setelah 18 klub menggelar pertemuan dengan operator kompetisi PT Liga Indonesia Baru (LIB), Rabu (29/3) sore nanti.

Direktur Utama PT LIB Berlinton Siahaan Rabu pagi menjelaskan bahwa pertemuan ini bertajuk manager meeting.

Manual kompetisi yang berisi seluruh aturan, akan disepakati dan dibagikan ke klub-klub peserta kompetisi kasta tertinggi tanah air ini.

"Nanti seluruh klub hadir. Di sini akan dijelaskan semuanya," ungkap dia.

Semua yang dimaksud oleh Berlinton adalah terkait dengan aturan yang rinci tentang pemain asing, marquee player, pemain 35 tahun ke atas, sampai dengan kompetisi turunan U-19.

Tak hanya itu, lanjut Berlinton, nama resmi kompetisi dan televisi pemenang hak siar juga akan diumumkan dalam manager meeting tersebut.

"Kami akan paparkan mulai kompetisi, nama kompetisi, sponsor resminya sampai dengan ditayangkan di TV apa," tandasnya. (dkk/jpnn)

Finalisasi regulasi kompetisi Liga 1 2017 tinggal menunggu persetujuan klub-klub peserta.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News