Atut dan Akil Mengaku Bersih, Ini Jawaban KPK

jpnn.com - Juru Bicara KPK Johan Budi S.P mengatakan para tersangka bebas berbicara apa saja. Termasuk Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah yang mengaku tidak ikut menyuap.
Namun ang jelas, pihaknya sudah memiliki bukti saat menetapkan para tersangka. Dia menyebut biarkan semua proses berjalan dan tersangka bisa menunjukkan bukti saat persidangan digelar nanti.
Pernyataan itu juga untuk menjawab peryataan Akil Mochtar yang mengaku bersih. Sedangkan soal keberatan Otto Hasibuan, pengacara Akil yang menyebut tidak seharusnya rekening diblokir, Johan punya jawaban sendiri.
’’Bisa dilihat di UU 30/2002 tentang KPK, kami diberi wewenang untuk membekukan rekening,’’ kata Johan, Sabtu (12/10).
Soal rencana menerapkan pasal tindak pidana pencucian uang (TPPU), Johan Budi mengatakan kalau itu belum diterapkan. Dia menyebut pembekuan rekening tidak berarti Akil akan menjadi tersangka TPPU. Penyidik masih perlu melakukan berbagai pendalaman sebelum memastikan perlu tidaknya Akil dijerat pencucian uang.
’’Sampai Jumat kemarin disimpulkan belum dikenakan TPPU,’’ jelasnya. Disamping itu, KPK juga belum melakukan penggeledahan atas rumah atau perusahaan Akil Mochtar di Pontianak. Seperti diberitakan, perusahaan milik istrinya itu disebut-sebut sebagai tempat untuk mencuci uang kepada sang hakim. (dim)
Juru Bicara KPK Johan Budi S.P mengatakan para tersangka bebas berbicara apa saja. Termasuk Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah yang mengaku tidak
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Momen Hari Kartini, Andini Anissa Jadi Perempuan Pertama Peraih Gelar Kubestronaut
- Kiprah Kartini Hulu Migas Membangun Ketahanan Energi untuk Negeri
- Bantu Nelayan, HNSI Dorong Pemerintah Pakai Teknologi Alternatif
- KSPSI Dorong Indonesia Meratifikasi Konvensi ILO 188 untuk Perlindungan Awak Kapal Perikanan
- Dendi Budiman: Miskinkan Hakim dan Pengacara Terlibat Suap Rp 60 Miliar
- Gibran Buat Konten Bonus Demografi, Deddy PDIP: Jangan Banyak Bikin Video, Kerja Saja