Atut Minta Anak-Anaknya Rajin ke Rutan

jpnn.com - JAKARTA - Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah dibesuk oleh putranya, Andika Harzhumi, Selasa (24/12). Namun, tidak banyak yang disampaikan Atut kepada putra sulungnya itu.
Menurut Andika, ibunya hanya berpesan agar keluarga sabar dan tetap tabah.
"Ibu juga pesan agar anak-anaknya bisa berbuat lebih baik untuk Banten," kata Andika usai membesuk Atut di Rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur, Selasa (24/12).
Caleg DPR RI ini juga mengungkapkan, ibunya sangat kangen dengan dirinya dan dua adiknya. Atut berharap agar ketiga anaknya lebih sering datang membesuk.
Andika membesuk bersama istrinya, Ade Rossi Khaerunnisa. Ia juga didampingi oleh bibinya atau adik kandung Atut, Ratu Tatu Chasna. Mereka selesai membesuk sekitar pukul 15.38 WIB dan langsung meninggalkan rutan. (dil/jpnn)
JAKARTA - Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah dibesuk oleh putranya, Andika Harzhumi, Selasa (24/12). Namun, tidak banyak yang disampaikan Atut kepada
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- One Way Nasional Resmi Dibuka untuk Antisipasi Arus Balik Lebaran, Pemudik Wajib Tahu
- Contraflow Tol Jagorawi Arah Puncak Kembali Diberlakukan
- Dukung UMKM, Pemprov Jakarta Siapkan Anggaran Rp 300 Miliar
- Gubernur Sulteng Bantu Biaya Pemulangan Jenazah Jurnalis Situr Wijaya
- Kondisi Terkini Lalu Lintas di Pelabuhan Merak pada Puncak Arus Balik 2025
- 5 Berita Terpopuler: Seluruh PPPK Wajib Tahu, BKN Memberikan Peringatan Tegas, Begini Isi Penjelasannya