Atut-Rano Usung Pembaruan

Atut-Rano Usung Pembaruan
Atut-Rano Usung Pembaruan
Dalam penyampaian Visi dan Misi Pembangunan Daerah 2012-2017, Atut juga meluncurkan 12 program unggulan yang merupakan implementasi 5 misi. Misi yang pertama adalah peningkatan pembangunan infrastruktur wilayah dan kawasan untuk pemenuhan layanan dasar dan peningkatan daya saing daerah.

Misi ini direalisasikan dalam dua program. Yaitu, pengembangan ifrastruktur wilayah dan kawasan, serta peningkatan pengelolaan sumber daya alam, ruang dan lingkungan hidup. Misi kedua, pemantapan iklim investasi yang kondusif untuk mendorong pertumbuhan ekonomi daerah dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Misi ketiga, peningkatan kualitas sumberdaya manusia yang religius, cerdas dan berdaya saing. Ada tiga program unggulan yang melekat pada misi ini, yaitu peningkatan kesadaran beragama dan keragaman budaya dalam kehidupan bermasyarakat, peningkatan pelayanan pendidikan dan kesehatan masyarakat yang berkualitas dan terjangkau, serta pengembangan kreativitas dan inovasi teknologi.

Sementara, misi keempat adalah penguatan semangat kebersamaan antar pelaku pembangunan dan sinergitas pemerintahan pusat, provinsi dan kabupaten/kota menuju kehidupan masyarakat yang selaras, serasi dan seimbang. Dalam misi ini ada tiga program yang akan dilaksanakan, yaitu peningkatan partisipasi dan keterwakilan masyarakat dalam pembangunan, penguatan peran pemerintah provinsi dalam pembangunan daerah, dan peningkatan kualitas penyelenggaraan kerjasama pemerintahan.

SERANG - Pasangan Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Ratu Atut Chosiyah-Rano Karno mengusung semangat pembaruan saat penyampaian visi dan misi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News