Aura Kasih Berlebaran di Kampung, Ada yang Spesial Lho
jpnn.com, JAKARTA - Berkumpul bersama keluarga saat Lebaran jadi momen spesial bagi penyanyi Aura Kasih. Namun dia mengatakan dalam keluarganya tak ada tradisi sungkeman.
"Di keluarga aku nggak ada sungkeman, hanya maaf-maafan saja," tutur Aura Kasih saat ditemui usai mengisi acara di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan.
Namun, lanjut pelantun lagu Mari Bercinta itu, ada yang spesial saat makan bersama dengan keluarganya. Dia menyebut kentang pete jadi menu wajib saat Lebaran.
"Ketupat selalu ada, tapi ibu selalu memasak makanan khas Sunda, sambal ketang dengan pete. Masakan itu nggak boleh dilewatkan," kata mantan kekasih Glenn Fredly.
Ada hal lain juga yang dilakukan pemain Surat Kecil Untuk Tuhan saat berlebaran di kampung halamannya, Bandung. Dia membagikan angpau dan hadiah untuk keponakannya.
"Kasih THR juga, tapi tahun ini aku tambah dengan beberapa hadiah seperti peralatan sekolah. Karena keponakan masih pada sekolah, jadi biar tambah seru aja momen Lebaran nya,” jelasnya.(mg7/JPG)
Berkumpul bersama keluarga saat Lebaran jadi momen spesial bagi penyanyi Aura Kasih. Namun dia mengatakan dalam keluarganya tak ada tradisi sungkeman.
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- Sempat Bertemu, Aura Kasih Ungkap Kondisi Hubungan dengan Mantan Suami
- Kemungkinan Rujuk dengan Eryck Amaral, Aura Kasih: Tidak Akan Pernah
- Ini Alasan Aura Kasih Tidak Mau Rujuk dengan Eryck Amaral
- Tegas, Aura Kasih Ogah Buka Peluang Rujuk dengan Eryck Amaral
- Aura Kasih Ceritakan Reaksi Sang Anak Bertemu Eryck Amaral
- Ini Alasan Aura Kasih Izinkan Eryck Amaral Bertemu Anaknya