Australia Berjanji Tetap Buka Pintu untuk Pemetik Buah Asal Timor Leste

Biasanya hanya enam bulan
Desert Springs Farm, 170 kilometer di selatan Tennant Creek, merupakan salah satu perkebunan melon terbesar di Australia Tengah yang terletak di hamparan tanah merah dan padang rumput yang luas.
Manajer perkebunan itu, Paul McLaughlin, menyebut para pekerja di sana tahun ini sebagian besar berasal dari Timor Leste dan Vanuatu.
"Kami mempekerjakan dua orang backpacker dan 22 pekerja musiman," jelasnya.
Para pemetik melon musiman biasanya datang ke Australia selama enam hingga sembilan bulan dalam setahun. Mereka bekerja pada musim panen untuk mendapatkan upah yang layak yang sebagian besar dikirim ke keluarga mereka.
Namun, ketika mereka tiba pada Oktober 2019, tak ada yang menyangka mereka akan tinggal di Australia selama lebih dari 19 bulan.
Ketika virus corona menjadi pemberitaan internasional pada Maret tahun lalu, disusul dengan penutupan perbatasan, perjalanan pulang ke Timor Leste dan Vanuatu pun menjadi sulit bagi pekerja musiman yang masih di Australia.
"Sangat sulit bagi mereka. Ada salah satu yang berada di sini selama sekitar tujuh bulan sementara istrinya punya bayi. Dia belum bisa pulang untuk melihat anaknya," kata Paul.
Sudah seperti keluarga sendiri
Meskipun 19 bulan berlangsung dalam beberapa musim panen melon, para pekerja juga dapat bekerja di tempat lain di Australia agar tetap memiliki kesibukan.
Pekerja musiman di sektor pertanian Australia yang berasal dari Timor Leste telah diperbolehkan untuk keluar dari negara ini dan nantinya bisa kembali lagi
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya