Australia Didorong Tangani Ketahanan Pangan di Asia Pasifik
Upaya memberantas kelaparan di kawasan Asia Pasifik telah terhenti, padahal dilaporkan hampir 500 juta orang di kawasan ini kekurangan akses pangan yang cukup.
Kondisi ini memicu seruan agar Australia meningkatkan upayanya dalam menangani ketahanan pangan di kawasan tersebut.
Kundhavi Kadiresan, asisten direktur Organisasi Pangan dan Pertanian PBB untuk Asia Pasifik, mengatakan upaya menghapuskan kelaparan mengalami penurunan setahun terakhir.
Dia menyebutkan adanya tren kelaparan "yang mengganggu" di negara-negara tetangga Australia yaitu di Asia Tenggara.
"Di beberapa bagian kawasan ini melambat dan di bagian lainnya terhenti," katanya.
"Artinya, kita melihat pembalikan tren," kata Kadiresan.
"Itu berarti di sejumlah negara, kita melihat meningkatnya kelaparan dan masalah terkait kekurangan gizi," katanya.
Menurut dia, saat ini sekitar 490 juta orang di kawasan tersebut kelaparan dan tidur dengan perut lapar setiap hari.
- Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan
- Dunia Hari Ini: Tanggapan Israel Soal Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu
- Dunia Hari Ini: Warga Thailand yang Dituduh Bunuh 14 Orang Dijatuhi Dihukum Mati
- Biaya Hidup di Australia Makin Mahal, Sejumlah Sekolah Berikan Sarapan Gratis
- Rencana Australia Membatasi Jumlah Pelajar Internasional Belum Tentu Terwujud di Tahun Depan
- Dunia Hari Ini: Konvoi Truk Bantuan Untuk Gaza Dijarah Kelompok Bersenjata