Australia Didorong Tangani Ketahanan Pangan di Asia Pasifik

Upaya memberantas kelaparan di kawasan Asia Pasifik telah terhenti, padahal dilaporkan hampir 500 juta orang di kawasan ini kekurangan akses pangan yang cukup.
Kondisi ini memicu seruan agar Australia meningkatkan upayanya dalam menangani ketahanan pangan di kawasan tersebut.
Kundhavi Kadiresan, asisten direktur Organisasi Pangan dan Pertanian PBB untuk Asia Pasifik, mengatakan upaya menghapuskan kelaparan mengalami penurunan setahun terakhir.
Dia menyebutkan adanya tren kelaparan "yang mengganggu" di negara-negara tetangga Australia yaitu di Asia Tenggara.
"Di beberapa bagian kawasan ini melambat dan di bagian lainnya terhenti," katanya.
"Artinya, kita melihat pembalikan tren," kata Kadiresan.
"Itu berarti di sejumlah negara, kita melihat meningkatnya kelaparan dan masalah terkait kekurangan gizi," katanya.
Menurut dia, saat ini sekitar 490 juta orang di kawasan tersebut kelaparan dan tidur dengan perut lapar setiap hari.
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya