Australia Kelebihan Guru SD
Australia saat ini mengalami kelebihan sarjana pendidikan berkualifikasi guru untuk tingkat sekolah dasar (SD), namun sebaliknya sangat kekurangan guru matematika, sains dan bahasa asing untuk tingkat SMP dan SMA.
Di negara bagian New South Wales (NSW) misalnya, jumlah lulusan sekolah guru SD mengalami peningkatan sebesar 66 persen dalam satu dekade terakhir.
Menurut Prof. Stephen Dinham, ketua perhimpunan guru Australian College of Educators, terdapat ketidakseimbangan dalam suplai guru yang perlu mendapat perhatian serius.
"Menurut laporan Komisi Produktivitas tahun 2012, terungkap bahwa saat ini kita mengalami kelebihan jumlah lulusan sekolah guru SD," katanya.
"Namun pada saat yang sama kita mengalami kekurangan guru bidang studi matematika, sains, dan bahasa asing untuk jenjang pendidikan menengah," tambah Prof. Dinham.
Prof. Dinham menilai reformasi pendidikan tinggi yang direncanakan pemerintah federal bisa memperburuk keadaan.
Alasannya, menurut dia, deregulasi uang kuliah (SPP) akan mendorong universitas untuk mencari mahasiswa sebanyak-banyaknya tanpa mempertimbangkan permintaan pasar.
Namun Rektor Australian Catholic University (ACU) Prof Greg Craven membantah pendapat ini. Ia menyatakan, Australia justru membutuhkan lebih banyak lagi jumlah guru.
Australia saat ini mengalami kelebihan sarjana pendidikan berkualifikasi guru untuk tingkat sekolah dasar (SD), namun sebaliknya sangat kekurangan
- Inilah Sejumlah Kekhawatiran Para Ibu Asal Indonesia Soal Penggunaan Media Sosial di Australia
- Dunia Hari ini: Trump Bertemu Biden untuk Mempersiapkan Transisi Kekuasaan
- Dunia Hari Ini: Penerbangan dari Australia Dibatalkan Akibat Awan Panas Lewotobi
- Dunia Hari Ini: Tabrakan Beruntun Belasan Mobil di Tol Cipularang Menewaskan Satu Jiwa
- Korban Kecelakaan WHV di Australia Diketahui Sebagai Penopang Ekonomi Keluarga di Indonesia
- Trump Menang, Urusan Imigrasi jadi Kekhawatiran Warga Indonesia di Amerika Serikat