Australia Siapkan Kuburan Massal untuk Korban Kebakaran Hutan

Militer Australia akan dilibatkan untuk membuat kuburan massal bagi hewan yang mati terbakar agar mencegah terjadinya wabah penyakit.
- Menteri Pertanian tawarkan bantuan 100 dokter hewan untuk suntik mati hewan yang tak bisa diselamatkan
- Matinya hewan ternak akan pengaruhi jumlah stok nasional
- Tentara ikut dikerahkan untuk bersihkan ternak yang mati
Menurut Federasi Petani Australia, diperkirakan ratusan ribu ternak menjadi korban kebakaran hutan dan semak. Banyak hewan-hewan yang juga terlihat berkeliaran, karena pagar yang membatasi kandang ikut dilahap api.
Menteri Pertanian Australia, Bridget McKenzie mengatakan kebakaran hutan dan semak telah memakan korban ternak dengan jumlah yang "luar biasa".
"Saya sudah mendapat tawaran lebih dari 100 dokter hewan untuk membantu." kata McKenzie kepada ABC.
"Saya tahu Australia Selatan, Victoria, dan New South Wales akan segera menerima tawaran tersebut, tidak saja untuk mengecek kesehatan ternak yang masih ada, juga untuk menyuntik mati hewan yang tak bisa diselamatkan."

McKenzie mengatakan ternak yang mati mengancam kemungkinan terjadinya wabah penyakit, yang dapat menular ke manusia.
Militer Australia akan dilibatkan untuk membuat kuburan massal bagi hewan yang mati terbakar agar mencegah terjadinya wabah penyakit
- Sulitnya Berbaik Sangka kepada Danantara
- Temu Mencoba Masuk Indonesia, Tapi Bukan Itu yang Dikhawatirkan UMKM
- Presiden AS dan PM Inggris Bertemu Untuk Akhiri Perang Ukraina
- Istri Mantan Atlet Australia Ingin Suaminya Ikut Diadili dalam Kasus Prostitusi
- Pemerintah dan Apple Sepakati Perjanjian, iPhone 16 Boleh Dijual di Indonesia
- Kabar Australia: Akhir Manis untuk Persahabatan Seekor Burung dan Anjing