Avanza Angkut BBM Subsidi Hangus Terbakar di Depan SPBU, Ternyata

Avanza Angkut BBM Subsidi Hangus Terbakar di Depan SPBU, Ternyata
Barang bukti mobil Toyota Avanza yang diduga mengangkut BBM subsidi menggunakan tangki modifikasi hangus terbakar saat keluar dari SPBU. Foto: Deny/sumeks.co

jpnn.com, PALEMBANG - PALEMBANG

Mobil Toyota Avanza bernopol BG 1627 NS hangus terbakar di Jalan Merdeka, Kelurahan Talang Semut, Kecamatan Bukit Kecil Palembang, Senin (6/2/2023) malam.

Mobil tersebut diduga baru saja mengisi BBM subsidi jenis pertalite di salah satu SPBU yang berada di seberang lokasi kejadian menggunakan tanki modifikasi yang digabung dengan tanki asli.


Kasat Reskrim Polrestabes Palembang AKBP Haris Dinzah membenarkan kejadian tersebut.

"Untuk penyebab terbakarnya kami mendapat informasi masyarakat mobil yang dikendarai seorang pria ini mengisi BBM di SPBU dekat TKP," ungkap Haris Dinzah.

Seusai mengisi BBM pertalite, mobil langsung berjalan dan baru keluar sekitar 20 meter mobil ini langsung terbakar.

"Pemilik mobil langsung kabur meninggalkan mobilnya dan di TKP kami menemukan satu jeriken dan satu pompa Air. Intinya, kami menduga mobil ini sebelum terbakar, tangkinya sudah dimodifikasi untuk mengangkut BBM subsidi pertalite lebih banyak," jelas Haris Dinzah.

Hingga kini, dirinya masih melakukan penyelidikan lebih lanjut dan mengangkut barang bukti mobil ke Polrestabes Palembang. "Nanti yah, kami masih melakukan penyelidikan lebih lanjut," terangnya.

Mobil Toyota Avanza bernopol BG 1627 NS hangus terbakar di Jalan Merdeka, Kelurahan Talang Semut, Kecamatan Bukit Kecil Palembang, Senin (6/2/2023) malam.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News