Avanza Terjun Bebas ke Jurang di Lombok Timur, 3 Tewas
"Ketiga orang korban yang meninggal dunia diduga akibat kepala alami benturan keras," katanya.
Warga yang melihat kejadian tersebut langsung memberikan pertolongan termasuk menyelamatkan korban yang selamat.
Sebanyak lima korban selamat langsung dievakuasi dan dilarikan ke puskesmas oleh warga untuk mendapat pertolongan intensif.
Lalu Pancawarsa mengatakan begitu mendapat laporan adanya kecelakaan itu, dia bersama anggota langsung meluncur ke TKP.
Kasus ini kini dalam penanganan Unit Laka Lantas Polres Lombok Timur, Polda NTB.
Mantan Kasat Lantas Polres Lombok Barat itu menambahkan memang kerap terjadi kecelakaan di lokasi jatuhnya Avanza tersebut.
Pihaknya menyarankan pemerintah atau dinas terkait untuk membuat pagar pembatas di jalur tersebut guna meminimalkan terjadinya kasus serupa.
"Tempat kejadian ini rawan terjadi kecelakaan lalu lintas, sehingga perlu di pasangan pagar pembatas," pungkas AKP Lalu Pancawarsa. (antara/jpnn)
Mobil Avanza terjun bebas ke dalam jurang sedalam 20 meter di Lombok Timur. Tiga orang tewas, lima lainnya mengalami luka berat.
Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi
- Kasat Reskrim Tewas Ditembak AKP Dadang Iskandar, Ini Diduga Pembunuhan Berencana
- Kabagops Polres Solok Selatan Tembak Kasat Reskrim yang Usut Tambang Liar, IPW Bilang Begini
- Kecelakaan Maut di Semarang, Sopir Truk Tronton Sempat Terjepit di Kabin Kemudi
- Rem Truk Tronton Blong, Hantam Warung & Kendaraan di Semarang, 2 Orang Tewas
- Kecelakaan Truk Aki Rem Blong di Turunan Silayur Semarang, Dua Orang Meninggal Dunia
- Teror OTK di Kabupaten Paser Kaltim saat Dini Hari, Seorang Warga Tewas, 1 Kritis