Avika Masih Perjuangkan Status Jadi Perempuan

Avika Masih Perjuangkan Status Jadi Perempuan
Avika kini semakin percaya diri setelah menjalani operasi kelamin. Insert: Avika saat belum menjalani operasi. Foto: Panji Lanang Satriadin/Radar Nganjuk

Saat itu Avika selalu menolak ketika dibelikan mobil-mobilan. ''Maunya boneka,'' kenang perempuan 57 tahun itu.

Avika lebih suka bergaul dengan teman-teman perempuannya. Selain itu, meski di sekolah mengenakan seragam cowok, setiap kali pulang, dia memilih memakai rok.

''Setelah SMA, kami menyetujui untuk operasi ganti kelamin,'' ungkap istri almarhum Suparman tersebut.

Sementara itu, M.Fatoni dan Gunawan, dua tetangga Avika, menjelaskan perilaku Avika di lingkungan desa mereka.

Keduanya menyatakan, perilaku Avika mirip perempuan. ''Sama sekali tidak mirip laki-laki,'' jelas Gunawan.

Penasihat Hukum Avika Kristian yang dimintai konfirmasi mengenai pengesahan ganti kelamin yang diajukan kliennya menyatakan, dirinya akan terus berusaha agar permohonan kliennya diterima.

Sebab, semua saksi yang dihadirkan menyatakan bahwa Avika lebih nyaman menjadi perempuan.

''Tapi, kalau keputusannya apa, nanti menunggu dari hakim. Kami terus berikhtiar,'' ucapnya.

Masih ingat Avika? Dia adalah transgender yang sejak 2015 lalu mengubah jenis kelaminnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News