Awal Maret Cino ke AS
Selasa, 10 Februari 2009 – 07:57 WIB

Awal Maret Cino ke AS
JAKARTA - Peluang pertarungan eliminasi Daud "Cino'' Jordan melawan mantan juara dunia kelas bulu versi IBF Robert Guerrero masih terjaga. Itu sejalan dengan undangan Golden Boy Promotion (GBP) yang mengundang Cino ke Amerika Serikat pada 1 Maret mendatang. Pertarungan tersebut rencananya dihelat di California pada 7 Maret nanti.
"Sesuai dengan permintaan GBP, saya akan berangkat ke Amerika 1 Maret nanti,'' kata Cino kepada Jawa Pos di Jakarta kemarin (9/2). Pino Bahari, manajer bisnis DB (Daniel Bahari) Promotion yang selama ini memayungi Cino, membenarkan kabar tersebut. Dalam partai eleminasi nanti, Cino akan bertarung dalam partai tambahan perebutan gelar kelas welter ringan versi WBO NABO antara juara bertahan Victor Ortis (Amerika) melawan Mike Amaoutis (Yunani).
Baca Juga:
Dalam daftar susunan partai yang disampaikan ke DB Promotion, lanjut Pino, hanya ada dua partai tambahan dalam pertarungan itu. Partai tambahan pertama 10 ronde akan disuguhkan pertarungan di kelas menengah ringan antara James Kirkland (Amerika Serikat) melawan Joel Julio (Kolombia). "Cino melawan Robert Guerrero akan menjadi partai tambahan kedua atau terakhir,'' ujarnya. (ado/ang)
JAKARTA - Peluang pertarungan eliminasi Daud "Cino'' Jordan melawan mantan juara dunia kelas bulu versi IBF Robert Guerrero masih terjaga. Itu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Pebulu Tangkis Pelapis Pelatnas Unjuk Gigi di Singapura
- Liga 1: Taktik 'Parkir Bus' Madura United Buat Persib Kesulitan Mencetak Gol
- PSSI Putuskan Nasib Indra Sjafri Hari Ini
- Everton vs MU, Setan Merah Terhindar dari Kekalahan
- Korea Tak Gentar Bermain di Antara 8 Ribu Penggemar Timnas Basket Indonesia
- Liga 1: Respons Pelatih Madura United Setelah Menahan Imbang Persib Bandung