Awal Puasa Berpotensi Beda, Lebaran Kompak

Pantauan Lapan Terhadap Posisi Bulan

Awal Puasa Berpotensi Beda, Lebaran Kompak
Awal Puasa Berpotensi Beda, Lebaran Kompak
JAKARTA - Bulan depan, umat muslim mulai menjalankan ibadah puasa. Disusul sebulan kemudian, merayakan hari kemenangan atau lebaran. Seperti biasanya, penetapan awal puasa di Indonesia bakal mengalami perbedaan. Tetapi penetapan 1 Syawal berpotensi kompak antara sejumlah ormas dengan pemerintah.

Perkiraan penetapan awal puasa dan lebaran tadi dipaparkan oleh Deputi Bidang Sains, Pengkajian dan Informasi Kedirgantaraan Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan) Thomas Djamaluddin. Melalui email yang dia kirim langsung dari Wina kemarin (8/6), guru besar sekaligus anggota Badan Hisab dan Rukyat Kementerian Agama (Kemenag) itu memaparkan hasil pengamatannya terhadap posisi bulan.

Thomas menuturkan, setelah mengamati posisi bulan dia menyimpulkan jika ada potensi perbedaan dalam penetapan 1 Ramadan. Dia menjelaskan, pemerintah melalui Kemenag akan menjalankan pengamatan bulan atau rukyatul hilal pada 19 Juli 2012 nanti.

Dari perjalanan bulan, diketahui bahwa pada magrib akhir sya"ban atau 19 Juli 2012 nanti bulan telah wujud atau tampak di Indonesia. Tetapi ketinggiannya kurang dari imkan rukyat. Ketentuan Imkan rukyat menggunakan kriteria yang disepakati ketinggian bulan minimal 2 derajat.

JAKARTA - Bulan depan, umat muslim mulai menjalankan ibadah puasa. Disusul sebulan kemudian, merayakan hari kemenangan atau lebaran. Seperti biasanya,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News