Awal Ramadan, Warga Serbu Pegadaian
Selasa, 30 Mei 2017 – 01:54 WIB

Ilustrasi pegadaian. Foto: Malut Post/JPNN
jpnn.com, TERNATE - Warga Ternate, Maluku Utara berbondong-bondong ke Pegadaian.
Mereka menggadaikan barang berharga untuk menyambut bulan suci Ramadan.
Kepala Pegadaian Cabang Ternate Isvani Buamona mengatakan, hal ini sudah menjadi tradisi di Indonesia.
”Ini sudah menjadi tradisi kita orang Timur kalau jelang puasa persiapan kebutuhan begitu banyak,” kata dia.
Dia menuturkan, dua pekan lalu, banyak warga yang melakukan penebusan. Namun, pekan lalu, banyak warga yang menggadai.
“Yang datang menggadaikan emas tahun ini lebih tinggi dibandingkan tahun lalu,” imbuhnya.
Dari Januari-Mei, omzet penggadaian mencapai Rp 65 miliar.
Warga yang menggadaikan kendaraan bermotor baik sepeda motor dan mobil Januari-Mei mencapai Rp 1 miliar.
Warga Ternate, Maluku Utara berbondong-bondong ke Pegadaian.
BERITA TERKAIT
- Pegadaian Tegaskan Tak Ada Toleransi Terhadap Fraud & Korupsi
- Pegadaian Jadi Pelopor Bank Emas di Indonesia, Begini Syarat & Ketentuannya
- Pegadaian Raih Penghargaan IFN Global Awards
- Pegadaian GadePreneur 2025 Masih Dibuka, Calon Pebisnis Sukses Buruan Daftar!
- Pegadaian jadi Koordinator dalam Kolaborasi 23 BUMN untuk Menghadirkan Air Bersih di Batam
- Bank Emas Pegadaian Salurkan Pinjaman Modal Kerja Emas untuk PT Lotus Lingga Pratama