Awalnya Keluarga Mencium Bau Busuk dari Kamar, Tak Disangka Anak Perempuanya Tewas

Setelah pihak RT dan polisi tiba di lokasi, akhirnya diputuskan untuk mendobrak kamar indekos korban dan menemukan PS tergeletak sudah tidak bernyawa di atas kasur.
Menurut Asep, jasad korban kemudian dibawa ke RSUD R. Syamsudin SH untuk dilakukan visum dan diduga PS meninggal sudah selama tiga hari, sesuai dengan kondisi jasadnya yang sudah mulai membusuk.
"Dari hasil visum tidak ada tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban dan jasadnya pun dibawa pulang oleh keluarga ke Gekbrong untuk dimakamkan di tempat pemakaman umum (TPU)," tambahnya.
Asep mengatakan korban merupakan karyawan swasta yang bekerja di salah satu perusahaan di Kabupaten Sukabumi. Namun, pihak keluarga korban menolak untuk diotopsi, tetapi Polsek Sukalarang tetap meminta keterangan saksi untuk mengembangkan kasus ini. (Antara/jpnn)
Informasi yang dihimpun dari pihak kepolisian, sebelum meninggal dunia pada Kamis (28/9), keluarga korban sempat mengunjungi kamar indekos.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Eks Direktur RSD Madani Pekanbaru Tersangka Kasus Penipuan Proyek Rp2,1 Miliar
- Pelaku Pelecehan Seksual Dokter Kandungan di Kabupaten Garut Ditangkap
- Pelaku Pengelolaan Sampah Ilegal dan Pungli di Pekanbaru Ditangkap
- Aksi Mesum Oknum Dokter saat USG di Garut Viral, Polisi Bergerak
- Polisi Periksa 17 Saksi di Kasus Pemerkosaan Dokter Priguna, Termasuk Pihak RSHS
- Innalillahi, Santri Tenggelam di Bekas Galian Tanah Proyek Tol Ogan Ilir