Awas! 7 Pemain Thailand Ini Pernah Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia

jpnn.com, SINGAPURA - Duel panas tersaji di final Piala AFF 2020 yang mempertemukan timnas Indonesia vs Thailand di National Stadium, Rabu (29/12) malam WIB.
Dua tim yang sedang on fire ini bakal saling sikut untuk menasbihkan diri sebagai raja di kawasan Asia Tenggara.
Menilik rekor head to head, Thailand sejatinya punya rapor apik ketika bertemu Indonesia di final Piala AFF.
Tercatat, dari tiga bentrokan di final ajang dua tahunan ini, Gajah Perang mencundangi Garuda tiga kali, tepatnya pada edisi 2000, 2002, dan 2016.
Pada pertemuan terakhir di final Piala AFF 2016, laga antara Indonesia vs Thailand berlangsung cukup dramatis.
Indonesia mampu menang 2-1 di leg pertama yang berlangsung di Stadion Pakansari. Namun, Thailand bangkit dan menggulung skuad Garuda 2-0 pada leg kedua yang berlangsung di Bangkok.
Hasil itu mengantar Thailand menjuarai Piala AFF untuk ke-6 kalinya sepanjang sejarah.
Menariknya, tujuh penggawa Gajah Perang yang menjadi saksi Indonesia keok di final lima tahun lalu itu masih tergabung di Piala AFF 2020.
Garuda wajib hati-hati, Thailand bawa 7 pemain yang pernah jadi mimpi buruk timnas Indonesia lima tahun lalu.
- Nick Kuipers Takjub dengan Atmosfer GBK, Nostalgia dengan Liga Belanda
- Kans Indonesia ke Piala Dunia, Jay Idzes: Hanya Soal Waktu
- Erick Thohir Bersama Legenda Belanda Mulai Membicarakan Program Pembinaan Pemain
- Mees Hilgers Perlahan Pulih dari Cedera, Siap Merumput Bersama Twente?
- 2 Gempa Dahsyat Guncang Myanmar, Getarannya Runtuhkan Gedung di Thailand
- Nilai Pasar Jay Idzes Melonjak, Sejajar Emil Audero