Awas, Amuk Massa Kian Meluas!
Selasa, 31 Januari 2012 – 20:17 WIB

Awas, Amuk Massa Kian Meluas!
JAKARTA - Ketua Komisi I DPR Mahfudz Siddiq mengatakan, sedikitnya ada lima indikasi persoalan keamanan dalam negeri yang bersifat serius dan krusial yang terjadi belakangan ini.
"Pertama, soal gejala amuk massa yang semakin meluas dari sisi geografis dan eskalasinya semakin meningkat dari sisi mobilisasi massanya. Nah, ini faktor penyebabnya beragam. Yang terakhir, mengemuka adalah isi-isu pertanahan," ujar Mahfudz di gedung DPR, Senayan Jakarta, Selasa (31/1).
Baca Juga:
Kedua, soal fenomena social distrust. Yaitu ketidakpercayaan masyarakat terhadap lembaga-lembaga negara. Baik di eksekutif, legislatif, dan yudikatif.
"Ini ditandai dengan aksi-aksi masyarakat. Bukan saja persepsi negatif, bahkan aksi anarkis masyarakat terhadap lembaga-lembaga negera itu sendiri. Tidak percaya terhadap lembaga peradilan, kantor polisi dibakar, kantor pemda dibakar, DPR didemo oleh sekelompok masyarakat hingga mendirikan tenda dan bertahan di situ hingga sebulan lebih," tegasnya.
JAKARTA - Ketua Komisi I DPR Mahfudz Siddiq mengatakan, sedikitnya ada lima indikasi persoalan keamanan dalam negeri yang bersifat serius dan krusial
BERITA TERKAIT
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi