Awas! Barcelona Dihantui Tragedi 2013

jpnn.com - MUENCHEN- Barcelona tak boleh jemawa saat bertandang ke markas Bayern Muenchen pada leg kedua babak semifinal Liga Champions di Allianz Arena, Rabu (13/5) dini hari WIB.
Pasalnya, Barcelona memiliki kenangan buruk di Allianz Arena. Yakni, ketika ditekuk empat gol tanpa balas pada musim 2013 lalu. Saat itu, Barcelona terseingkir dengan agregat 0-7.
“Kami melihat apa yang bisa dilakukan Muenchen dua tahun silam serta apa yang mereka capai. Saya membayangkan, mereka akan merasa lapar sejak awal,” terang gelandang Barca, Javier Mascherano di laman Football Espana.
Mascherano juga sudah bisa meraba strategi yang bakal diterapkan Muenchen. Menurut Mascerano, tim berjuluk The Bavaria tersebut bakal berusaha mencetak gol cepat.
“Karena itu, kami harus bersiap untuk kondisi apapun. Tidak ada yang mengejutkan kami. Kami harus bermain seperti biasanya. Kami bermain untuk menang,” tegas Mascherano. (jos/jpnn)
MUENCHEN- Barcelona tak boleh jemawa saat bertandang ke markas Bayern Muenchen pada leg kedua babak semifinal Liga Champions di Allianz Arena, Rabu
- Persib Keberatan dengan Sanksi Komdis PSSI kepada Beckham Putra, Ini Penjelasannya
- Murkanya Pelatih Persib Bojan Hodak Seusai Beckham Putra Dijatuhi Sanksi Mendadak
- Madrid vs Girona 2-0, Luka Modric: Ini Kemenangan yang Sangat Penting
- Liverpool Hajar Manchester City, Mohamed Salah Menorehkan 6 Rekor
- Mengintip Statistik Emil Audero dan Maarten Paes, Siapa Jadi Kiper Utama Timnas Indonesia?
- Kualifikasi FIBA Asia Cup: Perbedaan Mencolok Timnas Basket Indonesia dengan Rival