Awas! Buron Rampok Pulomas Bawa Kabur Senjata
jpnn.com - JPNN.com - Aparat kepolisian masih memburu satu pelaku penyekapan keluarga Dodi Triyono, berinisial YP. Dia diduga membawa barang bukti berupa senjata api yang digunakan Ramlan Butarbutar alias Polkas Cs.
Kapolda Metro Jaya Irjen M Iriawan mengaku pemburuan YP saat ini menjadi prioritas penyidik. Dia memastikan, akan mengejar dan membekuk YP di mana pun dia berada.
"Keterangan dari para pelaku, (Erwin Situmorang dan Alfins Sinaga), dia (YP) itu masih membawa senpi yang dibawa saat beraksi," ujar Iriawan nya di Mapolda Metro Jaya, Semanggi, Jakarta Selatan, Kamis (29/12).
Iriawan memberikan ultimatum agar YP menyerahkan diri. Peran YP dalam kasus perampokan tersebut sebagai wakil kapten.
"Dia wakil kapten. Di CCTV terekam dia menyeret almarhum Diona (16) dari kamarnya, lalu dipukul pakai senpi," pungkas dia.
JPNN.com - Aparat kepolisian masih memburu satu pelaku penyekapan keluarga Dodi Triyono, berinisial YP. Dia diduga membawa barang bukti berupa senjata
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- 8 Fakta Kasus Perampokan di Rumah Wali Kota Blitar, Ya Ampun
- Komplotan Rampok yang Menyekap 3 Karyawan Alfamart Masih Buron
- Komplotan Rampok Bawa Kabur Emas Batangan, Jatanras Langsung Bergerak
- Haryati Mengenal Suara Perampok yang Menggasak Uangnya Rp 300 Juta
- Dua Guru PNS Disekap dan Dianiaya Perampok
- Perampok Sadis Sasar Kantor Dinkes, Satpam dan Penjaga Kantin Disekap