Awas, Jangan Jerumuskan Jokowi dengan Dorong Mahfud MD
jpnn.com, JAKARTA - Pengasuh Pondok Pesantren Lirboyo Kediri KH Abdul Muid Shohib mengatakan, banyak kiai di Jawa Timur (Jatim) yang keberatan jika Moh Mahfud MD menjadi bakal calon wakil presiden pendamping Joko Widodo (Jokowi) di Pemilu 2019.
Menurutnya, menyodorkan nama mantan ketua MK itu sebagai cawapres bagi Jokowi berarti sama saja menghalangi warga Nahdatul Ulama (NU) mendukung Presiden Ketujuh RI itu agar terpilih lagi.
"Yang mengusulkan Mahfud itu ingin menjerumuskan Jokowi biar tidak terpilih,” kata Kiai Muib, Senin (9/7).
Menurut Muib, sejumlah kiai enggan memberikan dukungannya kepada Mahfud jika maju sebagai cawapres Jokowi. Alasan penolakan karena Mahfud bukan kader asli NU.
Karena itu Muib menegaskan, sebaiknya NU mengusung kader aslinya. "Cari yang benar-benar NU, jangan yang mengaku-ngaku NU,” ujarnya.(boy/jpnn)
Pengasuh Pondok Pesantren Lirboyo Kediri KH Abdul Muid Shohib menyebut Mahfud MD bukanlah tokoh aslidari Nahdatul Ulama (NU).
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jokowi Bakal Ikut Ridwan Kamil Blusukan Jika Diajak
- Jokowi dan Prabowo Dukung Paslon Pilwakot Kupang Christian Widodo dan Serena
- Jokowi Siap Turun Gunung demi Ahmad Luthfi-Taj Yasin, Tunggu Tangggal Mainnya
- Jadi Peserta TASPEN, Jokowi Terima Manfaat Pensiun dan THT
- Jokowi Terima Manfaat Pensiun dan Tabungan Hari Tua dari TASPEN
- Diundang Respati-Astrid ke Angkringan, Jokowi: tetapi yang Bayarin, Saya