Awas! Ketombe Bisa Menyerang Wajah Anda
![Awas! Ketombe Bisa Menyerang Wajah Anda](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/watermark/2018/07/31/ilustrasi-ketombe-foto-salamati.jpg)
jpnn.com - Ketombe ternyata tidak hanya menyerang kulit kepala, tapi juga pada wajah.
Menurut dokter kulit di Wexler Dermatology di New York City, Francesca Fusco, menambahkan bahwa ketombe juga bisa mempengaruhi alis, jenggot pria dan area T-zone.
"Terutama kulit antara alis dan ujung hidung," kata Fusco, seperti dilansir MSN, Senin (30/7).
Ketombe di wajah Anda muncul karena alasan yang sama seperti pada kulit kepala Anda.
"Ini adalah pertumbuhan berlebih ragi dan penumpukan kulit mati," kata Dr Fusco.
Meskipun tidak ada obat untuk ketombe, Anda bisa mengendalikannya dan mencegah menyebar.
"Saya sarankan mencampurkan sampo ketombe seukuran uang receh di telapak tangan Anda dengan air dan mengoleskan alis mata, sudut hidung dan area mana pun yang Anda miliki ketombe," kata Dr. Fusco.
Pastikan untuk membilas wajah Anda dan keringkan. Ketombe wajah bisa dipicu oleh serpihan yang jatuh dari kulit kepala.
Ketombe ternyata tidak hanya menyerang kulit kepala, tapi bisa juga pada wajah Anda loh.
- 4 Khasiat Jeruk Nipis Campur Mentimun, Jaga Berat Badan Tetap Ideal
- 5 Manfaat Kulit Jeruk, Baik untuk Jantung
- 7 Khasiat Daun Salam, Bikin Penyakit Ini Ogah Mendekat
- 4 Khasiat Cuka Sari Apel Campur Madu, Ampuh Atasi Ketombe dengan Mudah
- 3 Manfaat Daun Sirih Merah, Ampuh Atasi Penyakit Kulit Ini
- Jaga Scalp Barrier dengan Baik, Bisa Cegah Ketompe dan Kulit Kepala Gatal