Awas, Portal Nikah Siri Berpotensi Timbulkan Masalah
Ketika sekarang sudah ada pencatatan pernikahan oleh pemerintah, masyarakat harus mengikuti ketentuan hukumnya. Menurut Jamil, praktik nikah siri maupun kawin kontrak berpotensi menjadi praktik prostitusi terselubung.
Nikah yang tidak dicatat dalam catatan negara juga berpotensi merugikan pasangan maupun anak jika kelak pasangan tersebut dikaruniai momongan. Jamil menegaskan, prinsip hukum Islam itu menghindari masalah. "Sedangkan nikah siri itu berpotensi membuat masalah," jelasnya.
Sedangkan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PP-PA) Yohana Yembise menegaskan, pemerintah menentang keras praktik lelang keperawanan dan kawin kontrak yang dipromosikan www.nikahsirri.com. Sebab, pengentasan kemiskinan tidak bisa dilakukan dengan melelang keperawanan kepada pria berduit.
Demikian halnya apabila upaya tersebut diwujudkan dengan menawarkan program kawin kontrak atau nikah siri untuk para janda. "Ada iming-iming penghasilan ratusan juta jika mengikuti program ini," keluhnya.(wan/c6/ang)
Partai Ponsel menyiapkan aplikasi nikah siri dan lelang keperawanan yang bisa diunduh pada 19 Oktober mendatang.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Soal Isu Atta Halilintar dan Ria Ricis Nikah Siri, Teuku Ryan Merespons Begini
- Soal Laporan Atta Halilintar Terkait Isu Nikah Siri, Ria Ricis Dan Teuku Ryan Bakal Diperiksa
- Dituding Jadi Pelakor, Dinar Candy: Namaku Hancur Kayak Begini
- Kejanggalan Pernikahan Siri Ana dan Ustaz Yusuf Mansur, Fakta Ini Terungkap
- Ana Blak-blakan Soal Dinikahi Ustaz Yusuf Mansur dan Diceraikan Lewat BBM
- Gegara Video Suami dan Dinar Candy, Ayu Soraya Batal Cabut Gugatan Cerai