AXEAN Festival 2024 Digelar di Bali, Hadirkan 40 Musisi dari 14 Negara
jpnn.com, JAKARTA - Setelah sukses digelar di Singapura pada 2022-2023, AXEAN Festival 2024 akan diselenggarakan di Bali, Indonesia.
AXEAN Festival 2024 diadakan di Jimbaran Hub, Bali pada 28-29 September 2024 mendatang.
Acara musik intra-regional pertama di Asia Tenggara itu siap menggelar pertemuan di Jimbaran Hub yang terletak di selatan pulau, menawarkan panorama alam hijau dan pesona matahari terbenam yang memukau.
"Selalu menjadi visi kami untuk menjadikan AXEAN sebagai festival skala regional, mengubah negara tuan rumah setiap tahun, atau bahkan memiliki beberapa edisi yang lebih kecil di negara yang berbeda," ungkap Piyapong Muenprasertdee, salah satu pendiri dan pemimpin tim AXEAN Festival, Selasa (6/8).
Piyapong Muenprasertdee mengatakan, dari pengamatan pihaknya bahwa sebagian besar pasar musik Asia Tenggara sangat domestik, atau hanya menerima artis barat atau k-pop ketika berbicara tentang artis internasional.
Oleh sebab itu, AXEAN Festival diharapkan dapat membantu artis domestik menyeberangi batas di wilayah sehingga lebih banyak peluang bagi untuk mengembangkan basis penggemar internasional.
"Setelah dua tahun berada di Singapura, kami merasa inilah waktu yang tepat untuk mencoba tempat baru, dan Bali sebagai surga tropis dengan berkembangnya kancah
musik, kami pikir ini adalah lokasi yang sempurna bagi artis, delegasi, dan pecinta musik," sambungnya.
Agenda AXEAN Festival 2024 akan dilaksanakan dengan pergelaran konferensi musik selama dua hari.
Setelah sukses digelar di Singapura pada 2022-2023, AXEAN Festival 2024 akan diselenggarakan di Bali, Indonesia.
- Pelaku Utama Laboratorium Narkotika Rahasia di Bali Asal Ukraina
- Usai Bercerai dari Andrew Andika, Tengku Dewi Bakal Menetap di Bali?
- Sejumlah Tokoh Nasional Bakal Hadir di HUT Ke-18 Hanura
- The Apurva Kempinski Bali Rayakan Inklusivitas Melalui Gallery of Art: Arts Beyond Boundaries
- Rayakan Pergantian Tahun, EOG Buka Anak Usaha Baru di Indonesia
- Berkunjung ke Bali, Jangan Lupa Mampir di Pusat Oleh-Oleh Ini