Axelsen Tumbang di 16 Besar All England 2023, Ginting Merasa Diuntungkan?

jpnn.com - Tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting turut berkomentar soal tersingkirnya Viktor Axelsen di 16 besar All England 2023.
Superstar Denmark itu angkat koper seusai tumbang dari wakil Malaysia, Ng Tze Yong.
Berlaga di Utilita Arena Birmingham, Inggris, Kamis (16/3/2023), Axelsen menyerah lewat pertarungan rubber game 15-21, 21-9, 21-23.
Ginting pun turut merespons kekalahan mengejutkan tersebut. Pasalnya, Axelsen merupakan salah satu batu sandungan dalam setiap turnamen.
Namun demikian, Ginting merasa kekalahan Axelsen itu tidak memberikan keuntungan baginya.
Sebab, lanjut Ginting, masih terdapat tunggal putra tangguh lainnya di All England 2023.
"Ada tau tidak Viktor Axelsen sama saja. Masih ada pemain lain yang sama beratnya. Saya tidak mau berpikir terlalu jauh, mencoba fokus dahulu satu pertandingan demi pertandingan," ucap Ginting dalam keterangan resmi.
Ginting sendiri melaju ke perempat final All England 2023 seusai mengalahkan wakil India, Prannoy H.S lewat pertarungan rubber game 22-20, 15-21, 21-17.
Anthony Sinisuka Ginting turut berkomentar soal tersingkirnya Viktor Axelsen di 16 besar All England 2023
- Ini Kata Shi Yu Qi Setelah Jadi Juara All England 2025
- Jadwal Final All England 2025: Leo/Bagas Lanjutkan Dominasi Ganda Putra Indonesia?
- Shi Yuqi Tantang Lee Chia-hao di Final All England 2025, Pengalaman vs Kuda Hitam
- Jadwal Semifinal All England 2025, Indonesia Pasti ke Final
- Tembus Semifinal All England 2025, Sabar/Reza Buka Asa Lanjutkan Dominasi Ganda Putra
- All England 2025: Doa Fajar/Rian Mengiringi Perjuangan Leo/Bagas dan Sabar/Reza