Ayah Bonceng Anak Ditabrak L300, Satu Tewas, Dua Sekarat

jpnn.com, DELISERDANG - Sebuah kecelakaan maut terjadi di Jalan Pertahanan Patumbak, Deliserdang, Sumatera Utara (Sumut).
Sekeluarga asal Pasar V Desa Patumbak, Kecamatan Patumbak, Kabupaten Deliserdang, Sumut, yang terjatuh ketika mengendarai sepeda motor digilas mobil L300 di lokasi kejadian.
Akibat kecelakaan itu, dua orang sekarat dan satu tewas. Korban sekarat yakni Karsono, 37, dan anaknya Azril. Sedangkan korban tewas Bayu, juga anak Karsono.
Seperti dilansir Pojoksatukecelakaan maut itu terjadi pada dua hari lalu. Kejadian berawal saat sepeda motor Yamaha Mio BK 2216 yang dikemudikan Karsono melaju kencang dari arah Medan menuju Patumbak.
Korban berboncengan bersama kedua anaknya, Azril dan Bayu.
Namun ketika melintas di Jalan Pertahanan Patumbak, Pasar II sebelum Polsek Patumbak, tiba-tiba mobil L 300 BK 9055 DV datang dari arah berlawanan dengan kecepatan penuh dan langsung menabrak sepeda motor yang dikemudikan korban.
Benturan tabrakan itu membuat Karsono dan kedua putranya terpental keras. Nahas, bagi Azril saat terjatuh kepalanya membentur keras kaca mobil L300 tersebut. Bocah itu tewas di lokasi kejadian dengan kondisi kepala pecah.
“Motor ditumpangi tiga orang pria, satu dewasa bersama remaja dan bocah. Motor itu ditabrak mobil L300, satu orang tewas sedangkan dua lainnya luka berat,” ungkap salah seorang warga bernama Tono.
Sebuah kecelakaan maut terjadi di Jalan Pertahanan Patumbak, Deliserdang, Sumatera Utara (Sumut).
- Pasutri Kecelakaan di Jalan Brigjen Sudiarto Semarang, Sulistyaningsih Meninggal Dunia
- Kecelakaan di Jembatan Sungai Segati Renggut 14 Nyawa, 1 Korban Belum Ditemukan
- Kecelakaan Lalu Lintas Marak, Ning Lia: Berikan Sanksi Kepada Perusahaan Nakal
- Bus Milik Pemkab Cianjur Terguling di Cikidang, Belasan Orang Luka
- Polisi Tetapkan Anak ASN Kemhan yang Tabrak Orang di Palmerah Jadi Tersangka
- Pecah Ban, Sigra Tabrak Bus di Tol Ngawi-Solo, 2 Orang Tewas, 6 Luka-Luka