Ayah dan Adik Tewas, Minta Pelaku Dihukum Setimpal
Kamis, 03 Januari 2013 – 22:11 WIB

Ayah dan Adik Tewas, Minta Pelaku Dihukum Setimpal
Sebelum berangkat melaut mengikuti sang ayah, ada perilaku tak biasanya yang ditunjukkan La Tula kepada kakak perempuannya ini, ia sempat makan malam bersama Nurmawati dalam satu piring makan berdua. “Padahal biasanya tidak pernah seperti itu. Saya sendiri juga merasa aneh pada waktu itu,” kenang Nurmawati yang kembali tak kuasa menahan air mata sedihnya mengenang saat-saat bersama adiknya tersebut.
Kepergian dua orang yang disayanginya ini secara bersamaan, Nurmawati sangat bersedih dan terpukul, apalagi segala biaya kuliahnya dahulu dipikul oleh sang ayah yang kini sudah tiada lagi. ”Tidak tahu lagi mas bagaimana nanti kelanjutan kuliah saya,” tuturnya.
Ditanyai kenangan terakhir mengenai sang ayah, Nurmawati bertutur bahwa sebelum berangkat melaut, sang ayah memberinya uang 250 ribu sebagai pegangannya selama 3 minggu di Sorong untuk kuliah. Saat itu, ia sempat meminta ijin agar 100 ribu dipergunakanmya jajan. ”Tapi waktu saya bilang kalau dari 250 ribu saya ijin untuk pakai 100 ribu untuk jajan, bapak cuma diam saja dan langsung pergi melaut,” kenangnya sambil kembali meneteskan air mata.
“Saya cuma berharap agar pelaku itu bisa dihukum seberat-beratnya,” harapnya. (ans)
KEHILANGAN orang yang disayangi pastinya sangat menyedihkan. Lebih-lebih lagi jika saat bersamaan kita kehilangan orang-orang yang dikasihi dengan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung