Ayah Mikel Diculik, Minta Tebusan Rp 1,1 M
Jumat, 19 Agustus 2011 – 21:37 WIB

John Obi Mikel (kiri). Foto: Reuters
LONDON - Sudah hampir sepekan Michael, ayah gelandang Chelsea John Obi Mikel, menghilang. Pria yang bekerja di bidang transportasi itu diculik ketika sedang bekerja pada Jumat (12/8). Para penculik pun sudah meminta tebusan kepada keluarga Mikel. Apalagi, ini bukan kali pertama penculikan menerpa keluarga para pemain Premier League Inggris. Sebelumnya, mantan pemain Everton Joseph Yobo pernah mengalami hal serupa pada 2008, di mana adiknya menjadi korban penculikan.
Ya, para penculik telah menghubungi keluarga pemain timnas Nigeria itu dan meminta tebusan sebesar 80 ribu pounds atau setara Rp 1,1 miliar. Mikel sendiri belum pernah dihubungi para penculik secara langsung, tapi dia tampaknya siap membayar sesuai permintaan penculik.
Apalagi, dengan penghasilannya yang mencapai 60 ribu pounds atau setara Rp 825 juta perpekan, Mikel tidak akan kesulitan membayar tebusan yang diminta para penculik. Masalahnya, kalau itu dilakukan maka bakal memberikan ruang kepada tindakan kriminal itu.
Baca Juga:
LONDON - Sudah hampir sepekan Michael, ayah gelandang Chelsea John Obi Mikel, menghilang. Pria yang bekerja di bidang transportasi itu diculik ketika
BERITA TERKAIT
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri