Ayah Mirna Ungkap Pernyataan tak Konsisten Jessica

jpnn.com - JAKARTA - Ayah mendiang Wayan Mirna Salihin, Dermawan Salihin mengaku kecewa dengan pernyataan Jessica Kumala Wongso di sejumlah media massa.
Menurut dia, waktu bertemu di Rumah Sakit Abdi Waluyo, Jessica mengaku hanya meminum air mineral. Sementara diketahui, Jessica memesan koktail pada saat pertemuan dengan puterinya di Kafe Olivier.
Bahkan dalam pengakuannya, Jessica mengaku ada penyakit di lambung sehingga dia tidak mau mencoba kopi Vietnamese dengan alasan tidak cocok untuk perutnya. Padahal, di kafe itu Jessica pesan koktail yang berbahan alkohol.
"Bukti dibonnya ada tiga, dua koktail satu es kopi vietnamese, gimana ada air mineral? Yang saat itu dia minumnya koktail yang artinya itu alkohol," kata Dermawan usai bertemu dengan penyidik Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (28/1).
Dermawan mengaku heran mengapa Jessica menutup-nutupi penyebab kematian puterinya itu. Dia juga heran, bagaimana bisa racun sianida tiba-tiba saja ada di kopi yang diminum puterinya itu.
"Ya intinya gini deh anak saya mati, yang mesan kopi dia (Jessica, red)," tegasnya.
Meski demikian, dia meyakini bahwa pihak penyidik sudah bekerja secara baik. "Saya rasa polisi bekerja sangat profesional, di luaran saya lihat saksi saksi bicara banyak ya biarin aja, nanti kan yang dibuktikan pada pengadilan, kan gitu," tandas dia. (Mg4/jpnn)
JAKARTA - Ayah mendiang Wayan Mirna Salihin, Dermawan Salihin mengaku kecewa dengan pernyataan Jessica Kumala Wongso di sejumlah media massa. Menurut
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan Wanita di Tanjung Priok
- Polres Dumai Bongkar Penyelundupan BBM Subsidi di Dalam Tangki Air
- Kelompok Sunda Nusantara Palsukan STNK, Sertifikat Tanah, Surat Nikah
- Kurir di Palembang Jadi Korban Curanmor, 138 Paket Ikut Raib
- Ditangkap Polisi, Remaja Pelaku Tawuran Menangis di Depan Orang Tuanya
- AKBP Fajar Cabuli 3 Anak di Bawah Umur, Ada Korban Lain?