Ayah, Putrinya, dan Menantu Terbakar
Senin, 14 Mei 2012 – 18:16 WIB

Ayah, Putrinya, dan Menantu Terbakar
“Ketika melihat api kami langsung berdatangan dan memberikan pertolongan kepada Sidik yang masih terjebak api di dalam rumah. Naas bagi Sidik sekujur tubuhnya mengalami luka bakar yang cukup serius, sedangkan Supari menderita luka bakar di bagian kedua paha. Sementara Suheri menderita luka bakar di bagian punggung,” kata Paino, warga setempat diamini warga lain, usai memadamkan api.
Paino bersama warga lainnya mengaku bersyukur bisa menyelamatkan ketiga penghui rumah dari kobaran api.
“Masih untung kejadiannya di siang bolong, kalam malam mungkin ketiganya sudah hangus terpanggang,” kata Paino sembari menyeka air yang membasahi bajunya.
Kapolsek Airjoman AKP H Tambunan mengatakan sedang melakukan penyelidikan. Dia mengaku pihaknya sudah meminta keterangan beberapa warga yang menyebutkan api lilin yang menyambar bensin ketika dituangkan Sidik ke dalam botol. “Kita masih lidik, ketiga penghuni rumah mengalami luka bakar dan dirawat di RS Setio Husodo Kisaran,” kata Tambunan.(sus/smg)
ASAHAN- Rumah permanen itu ludes terbakar, Minggu (13/5) sekitar pukul 13.30 WIB. Tiga penghuni rumah; ayah, putrinya dan menantu, terbakar. Ketiganya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki