Ayahanda Meninggal, Ria Ricis Urus Kepulangan ke Jakarta
jpnn.com, JAKARTA - Selebritas Ria Ricis mengatakan bahwa dia sedang mengurus kepulangannya ke Jakarta dari Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur.
"Mohon doanya," ujar Ria Ricis melalui akunnya di Instagram, Jumat (4/6).
Dalam unggahannya, dia menyisipkan foto para jemaah yang menyalati jenazah sang ayah.
Wanita 25 tahun itu juga mengungkapkan perasaannya atas kepergian ayahnya.
"Papa sudah tenang ketika saya sedang di luar, ternyata Allah sangat sayang sama Papa," ucap Ria Ricis.
Menurut Ricis, ayahnya merupakan sosok yang baik dan selalu ceria. Pada unggahan lainnya, dia turut meminta doa atas kepergiaan sang Ayah.
"Mohon doa semuanya yang tak terputus untuk Papa saya," kata Ria Ricis.
Mendiang ayah Oki Setiana Dewi dan Ria Ricis, Sulyanto meninggal dunia pada usia 58 tahun.
Ria Ricis mengatakan bahwa dirinya tengah mengurus kepulanganya ke Jakarta dari NTT.
- Jadi Jin Krissy yang Pecicilan di WeTV Original Pacarku Jinny, Ria Ricis Bilang Begini
- Korban Terseret Arus Banjir di Dompu Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- Tiga Serangkai
- Sepekan Ada 2 Kasus Bunuh Diri di Aceh, Kedua Korban Tergantung di Pohon
- Surat Papa
- Kenang Sosok Abah Qomar, Denny Cagur: Beliau Selalu Menghibur