Ayam Kinantan Percaya Diri
Minggu, 22 Januari 2012 – 10:32 WIB
Raja Isa mengaku senang bisa bertandang melawan Singo Edan, julukan Arema. “Arema merupakan tim besar di Indonesia. Dan mereka selalu didukung suporter fanatiknya. Pertandingan melawan tim-tim berpengalaman sangat dibutuhkan PSMS. Meski pemain-pemain kita masih minim pengalaman, kita tetap bertekad bisa mengimbangi permainan Arema. Dan kita akan memberikan kejutan,” tukasnya.
Eks pelatih Persipura ini juga menuturkan, kondisi skuad PSMS sangat bertolak belakang dengan skuad Arema. “Mereka memiliki banyak alternatif pemain untuk diturunkan dalam menyempurnakan strategi dan taktik. Seperti Seme Patrick, Khusnul Yuli, Firmansyah juga Marcio Souza. Dan pastinya mereka juga ingin memperbaiki peringkat. Ini yang harus kita waspadai,” ujarnya.
“Kita sudah beberapa kali bertemu dengan tim besar. Kami siap, apa pun formasi atau strategi yang bakal diterapkan Arema. Termasuk juga mengantisipasi tendangan bebas Marcio, karena jika tendangan bebasnya gagal terus, ia akan frustasi,” tutur mantan pelatih Persiram itu.
Sementara itu, Skuad Arema juga memiliki spirit tanding tersendiri kala menjamu tamunya. Dengan spirit itu, tim yang sampai tujuh laga belum pernah menang itu yakin PSMS Medan akan menjadi korban perdananya. Arema juga punya misi segera beranjak dari zona degradasi yang masih melilitnya.
MEDAN- Hasil seri skuad PSMS Medan saat melawan Persiwa Wamena, menjadi motivasi tersendiri bagi anak asuh Raja Isa ini melawan skuad Arema, di Stadion
BERITA TERKAIT
- Nasib Shin Tae-yong, Antara Ocehan di Medsos & Sikap Suporter Sejati Timnas Indonesia
- Upbit Indonesia Dukung Generasi Muda di Bidang Olahraga Kancah Internasional
- Prediksi Bojan Hodak Menjelang Indonesia vs Arab Saudi, Ada Faktor Cuaca
- Diterpa Badai Kritik, Shin Tae Yong Curhat Begini
- Indonesia vs Arab Saudi: Kans Eliano Reijnders Starter?
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Erick Thohir: Berikan yang Terbaik, Percaya Kita Bisa Bangkit