Ayatollah Khamenei Sebut Israel Tumor yang Harus Dibasmi
jpnn.com, TEHRAN - Pemimpin Tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei meminta warga Palestina untuk melanjutkan perjuangan mereka melawan Israel. Dia menyebut pemerintah Israel sebagai tumor yang harus dikonfrontasi sampai warga Palestina bebas.
"Perlawanan oleh Palestina harus terus berlanjut perjuangan untuk membebaskan Palestina adalah kewajiban dan jihad Islam. Rezim Zionis (Israel) adalah tumor kanker di wilayah tersebut," kata Ayatollah Khamenei yang disiarkan secara online.
"Hari ini, dunia menghitung satu per satu setiap korban virus corona di seluruh dunia, tetapi tidak ada yang bertanya siapa yang bertanggung jawab atas ratusan ribu kesyahidan, pemenjaraan dan penghilangan di Palestina dan di negara-negara di mana Amerika Serikat dan Eropa telah melakukan perang?" dia berkata.
"Virus Zionis yang telah bertahan lama akan dihilangkan."
Khamenei dan pejabat senior Iran lainnya telah berulang kali menyerukan selama bertahun-tahun untuk mengakhiri negara Yahudi itu, termasuk melalui referendum di wilayah tersebut, tempat mayoritas warga Palestina berada.
Khamenei mengulangi seruan itu dalam pidatonya di Hari Quds, yang menggunakan nama Arab untuk Yerusalem, yang diadakan pada Jumat terakhir bulan puasa Ramadhan. Acara tahunan ini diresmikan oleh Ayatollah Ruhollah Khomeini, mendiang pendiri Revolusi Islam 1979 Iran.
Namun, ulama penguasa Iran harus membatalkan aksi unjuk rasa nasional tahunan untuk memperingati Hari Quds karena wabah virus corona. Iran adalah salah satu negara yang paling terdampak di wilayah ini dengan 7.249 kematian dan total 129.341 infeksi. (ant/dil/jpnn)
Pemimpin Tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei meminta warga Palestina untuk melanjutkan perjuangan mereka melawan Israel
Redaktur & Reporter : Adil
- Pemimpin Iran: Serangan Israel Tak Bisa Dianggap Remeh
- Gercep Setelah Dilantik, Menlu Sugiono Temui Sekjen Organisasi Pembebasan Palestina
- Dunia Hari Ini: Calon Pengganti Pemimpin Hizbullah Tewas Dibunuh
- Bantuan Kemanusiaan Indonesia untuk Palestina Sudah Tiba di Yordania
- BPJS Ketenagakerjaan Kembali Serahkan Bantuan ke Palestina Melalui Baznas
- Sekjen PBB Mengecam Keras Serangan Mematikan Israel di Gaza Utara