Fraksi Golkar Desak Pemerintah Segera Berantas Kartel Minyak Goreng
jpnn.com, JAKARTA - Anggota Komisi VI DPR I Gede Sumarjaya 'Demer' Linggih menilai sudah saatnya pemerintah segera memberantas kartel minyak goreng.
Menurutnya, kelangkaan minyak goreng beberapa waktu terakhir sangat merugikan masyarakat.
Demer khawatir ketika dibiarkan berlarut-larut, bukan tidak mungkin masalah minyak goreng dapat memengaruhi upaya pemulihan ekonomi yang dilakukan pemerintah saat ini.
“Jadi, sudah saatnya kartel minyak goreng ini diberantas,” ujar Demer dalam keterangannya, Senin (7/2).
Anggota DPR dari Fraksi Partai Golkar ini juga mengingatkan Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi untuk memastikan ketersediaan minyak goreng di pasaran.
Caranya, dengan tetap menggelar operasi pasar, agar harga minyak goreng terjangkau masyarakat.
Selain itu, Kemendag juga penting untuk mengawasi pendistribusian minyak goreng di pasaran.
Tujuannya, agar tidak terjadi penimbunan minyak goreng oleh pihak yang tak bertanggung jawab.
Anggota DPR dari Fraksi Golkar mengingatkan pemerintah untuk segera memberantas kartel minyak goreng, karena sangat meresahkan.
- Cucun Hadiri Kolaborasi Medsos DPR RI dengan Masyarakat Digital di Lembang
- SHP Pemprov Bali Belum Dicoret dari Daftar Aset, Wayan Sudirta DPR Minta Penjabat Gubernur Taati Hukum
- Melly Goeslaw: Revisi UU Hak Cipta Solusi Hadapi Kemajuan Platform Digital
- Komisi III DPR Menghadapi Dilema dalam Memilih Pimpinan dan Dewas KPK, Apa Itu?
- Komisi XI DPR RI Desak Apple Bertanggung Jawab Atas Ketimpangan Pendapatan dan Investasi di Indonesia
- Problematika Penanganan Perkara Judi Online