Ayo Siapa Mau Tantang Pangdam? Dia Juara Masak Nasi Goreng
jpnn.com - SURABAYA - Sejumlah kegiatan dihelat jelang Hari Juang Kartika pada 15 Desember dan HUT ke-67 di Markas Kodam V/Brawijaya. Sepuluh kontes digelar selama lima hari mulai kemarin (2/12) hingga Minggu (6/12) di lapangan upacara makodam.
Lomba-lomba yang diadakan, antara lain, memasak nasi goreng dan bela diri militer yongmoodo. Ada juga kolone senapan, matematika bela negara, dan kontes batu akik. Selain itu, ada kontes burung berkicau, zumba party, dan slalom tes.
''Kami rangkai peringatan Hari Juang Kartika atau Hari Infanteri Dan HUT Kodam V/Brawijaya untuk kebersamaan rakyat dan TNI/Polri,'' tegas Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Sumardi di sela-sela kontes memasak nasi goreng.
Mantan gubernur Akademi Militer Magelang itu meninjau stan bazar dan lomba memasak nasi goreng di lapangan apel.
''Kalau tidak ada istri di rumah, saya biasa memasak sendiri. Begini jadi ingat saat pendidikan di Bukit Tidar (Akmil Magelang),'' kenang perwira tinggi TNI bintang dua asal Boyolali itu setelah menyelesaikan masakan.
Saat pengumuman penilaian juri, chef hotel berbintang Surabaya Sumardi pun merebut posisi pertama kontes memasak. Disusul wakil media dan pamen kodam. (sep/oni/mas)
SURABAYA - Sejumlah kegiatan dihelat jelang Hari Juang Kartika pada 15 Desember dan HUT ke-67 di Markas Kodam V/Brawijaya. Sepuluh kontes digelar
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kasus Seleksi PPPK 2024, Kecerdikan Dinas soal Surat Keterangan Kerja Honorer
- Soal Perpanjangan Kontrak Ribuan Pegawai Non-ASN, Pak Alim Sanjaya Berikan Penjelasan Begini
- Pos TNI dan Polri Diberondong Peluru KKB, Seorang Warga Sipil Tewas
- Pemprov Jateng Salurkan 10 Ton Beras Cadangan Pangan
- Telah Mempermalukan Polri, Bripda Wahyu Dipecat Tak Terhormat, Lihat Coretan Itu
- Berantas Judi Online Ditreskrimsus Polda Riau Tangkap 16 Tersangka