Ayomakan Hadirkan Festival Kuliner Fast, Feast, Festive, Yuk Merapat!
jpnn.com, JAKARTA - Platform digital pemesanan makanan, direktori referensi tempat makan, dan review kuliner Ayomakan menggelar festival kuliner bertajuk ‘Fast, Feast, Festive’ yang berlangsung dari tanggal 5 hingga 16 April 2023 di Pulau Satu, Senayan Park Mall.
Ayomakan yang berada di bawah naungan PT Esensi Solusi Buana (ESB) itu menggelar Fast, Feast, Festive dengan menyediakan lebih dari 30 tenant kuliner dengan ratusan menu kuliner lokal dan mancanegara.
CEO & Co-Founder ESB, Gunawan mengatakan pihaknya memilih berbagai tenant untuk memanjakan penikmat kuliner dengan melakukan kurasi kepada puluhan tenant yang hadir di Fast, Feast, Festiv.
Gunawan memastikan menu hidangan yang disajikan dapat mewakili selera ribuan pengunjung yang hadir.
“Momen buka puasa bersama selalu spesial, karena menjadi ajang berkumpul dengan keluarga atau sahabat. Kami ingin para pengunjung tidak hanya berbagi kebersamaan, namun juga dapat berbagi selera kuliner mereka yang beragam kepada orang-orang terdekat”, ujar Gunawan dalam keterangannya di Jakarta, Rabu (12/4).
Ragam menu pilihan hasil kurasi Ayomakan tersaji di Fast, Feast, Festive mulai dari jajanan lokal hingga hidangan khas mancanegara.
Dari menu nusantara, Es Pisang Ijo dan Es Tebu tentunya cocok untuk dijadikan takjil ketika berbuka puasa. Kemudian disusul Ayam Geprek, Sate Padang, hingga Nasi Kapau sebagai hidangan utama. Beralih ke menu barat, hadir sajian Croffle, Souffle Pancake, hingga Hamburger untuk melengkapi selera seluruh pengunjung Fast, Feast, Festive.
Tidak hanya festival kuliner, Ayomakan juga mengajak pengunjung Fast, Feast, Festive untuk ‘ngabuburit bareng’ dengan beragam aktivitas yang seru dan menarik seperti Live Music, Live Cooking Demo, dan Games Competition.
Platform digital pemesanan makanan, direktori referensi tempat makan, dan review kuliner Ayomakan menggelar festival kuliner bertajuk Fast, Feast, Festive
- Rayakan Tahun Baru 2025 di The Royale Krakatau, Nikmati 'Gatsby Gala Night Luxury'
- Asyik, KAI Divre III Palembang Berikan Diskon Tiket Kereta Api Saat Libur Pilkada 2024
- Sajikan Kuliner Autentik, Restoran Khas Italia Ini Buka di Surabaya
- Pencinta Kuliner Merapat, Hotel di Batam Ini Hadirkan Dimsum All You Can Eat
- Korea Pavilion: 24 Brand Ternama Hadir di SIAL Interfood 2024
- Kolaborasi Spesial ShopeeFood & Mursid Hadirkan Penawaran Menarik untuk Pecinta Kuliner