Ayu Azhari Ngaku Punya Hubungan dengan Tersangka Impor Daging
Rabu, 01 Mei 2013 – 12:07 WIB
JAKARTA - Artis era 1980 Khadijah Azhari alias Ayu Azhari, mendatangi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), sekitar pukul 10.40, Rabu (1/5). Artis panas 1990an itu datang mengenakan baju cokelat, berjilbab dan membawa tas. Ayu mengaku diundang untuk menjadi saksi Ahmad Fatanah, tersangka dugaan Tindak Pidana Pencucian Uang.
Ayu mengaku punya hubungan dengan Ahmad Fatanah, orang dekat bekas Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Luthfi Hasan Ishaaq. "Hanya urusan pekerjaan, sesuai dengan pekerjaan saya," kata Ayu kepada wartawan, di Kantor KPK, Rabu (1/5).
Ia mengaku belum lama kenal Fatanah. Tapi, Ayu menjelaskan, kemungkinan Fatanah sudah lama mengenalnya. "Tahu dari televisi mungkin," ungkap Ayu.
Dia mengatakan, Fatanah pernah mengundangnya untuk sebuah acara. Undangan itu disampaikan melalui SMS.
JAKARTA - Artis era 1980 Khadijah Azhari alias Ayu Azhari, mendatangi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), sekitar pukul 10.40, Rabu (1/5). Artis
BERITA TERKAIT
- Pengurus Baru Dilantik, KAHMI Unkris Siap Berkontribusi Wujudkan Indonesia Emas
- Merayakan HUT ke-17, TMP Ingin Melahirkan Kader Kritis dan Berpikir Matang
- Yanuar Arif Mengapresiasi Respons Cepat Menteri PU terhadap Aspirasi Masyarakat Banyumas-Cilacap
- Bambang Hero Dipolisikan Warga Babel, Kuasa Hukum Terdakwa Kasus Timah Jelaskan Ini
- 6 Tuntunan R2 dan R3 PPPK 2024 di Demo Nasional, Semoga Didengar Presiden Prabowo
- Mobil RI 36 Berulah di Jalan, Raffi Ahmad Beri Pengakuan, Oalah