Ayu Dewi Berhasil Ajarkan Putrinya Puasa di Hari Pertama
jpnn.com, JAKARTA - Presenter Ayu Dewi tak ingin melewatkan Ramadan tahun ini untuk mengajarkan putri sulungnya, Aqilah Dewi Humairah berpuasa.
Beruntung, upaya itu berhasil. Di hari pertama, Aqilah setuju untuk ikut berpuasa.
“Ramadan day 1. Alhamdulillah Aqilah ikutan. Dia setuju latihan bangun sahur, karena bisa praktekin lagunya Tasya 'Puasa tidak makan,puasa tidak minum,dari Subuh sampai Maghrib”,” tulis Ayu pada keterangan foto yang dia unggah lewat Instagram.
Ayu berharap putrinya bisa menjalankan ibadah puasa selama sebulan penuh.
“Bismillah lanjot sebulan ya Aqilee,” harapnya.
Keberhasilan Ayu membujuk putrinya ikut puasa menuai komentar positif dari netizen.
“Anak sholehah ,,, keluarga sakinah mawaddah warahmah, semoga di lindungi Allah keluarga ini ,, senang liat mereka bertiga,” kata akun echaabraham.
“Semangat aqila sayang,semoga bisa pol puasanya.. buat mbak @mrsayudewi selamat menjalankan ibadah puasa ya mbak,” ujar akun megalowen.(zul/pojoksatu)
Presenter Ayu Dewi tak ingin melewatkan Ramadan tahun ini untuk mengajarkan putri sulungnya, Aqilah Dewi Humairah berpuasa.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Anak Dirawat di Rumah Sakit, Ayu Dewi Memohon Doa
- Anak Masuk Rumah Sakit, Ayu Dewi Mengaku Sedih dan Lemas
- 3 Berita Artis Terheboh: Pembangunan Rumah Ayu Diprotes, Teuku Ryan Minta Nafkah Anak?
- Pembangunan Rumah Dikeluhkan Tetangga, Ayu Dewi Bilang Begini
- Paula Verhoeven Pamer Foto Bareng Bonge, Ayu Dewi Berkomentar Begini
- Wulan Guritno Mencium Sabda Ahessa, Geng Cendol Langsung Histeris