Ayu Ting Ting dan Raffi Sama-sama Pamer Liburan ke Luar Negeri

jpnn.com, JAKARTA - Ayu Ting Ting dan Raffi Ahmad sama-sama pamer liburan ke luar negeri.
Selama ini keduanya sering digosipkan punya hubungan khusus sehingga liburan mereka pun dipantau medsos.
Dalan Instagram-nya, Raffi sering mengunggah aktivitasnya bersama Nagita Slavina dan Rafathar saat mengunjungi beberapa kota di Eropa.
Tak mau kalah, Ayu juga mengunggah liburannya di Selandia Baru bersama putri Bilqis Humaira Rozak dan adiknya Syifa.
Dalam setiap unggahan foto maupun video, Ayu sengaja memerlihatkan kegembiraannya.
Ayu juga sering komunikasi via video call dengan ibunya Umi Kalsum. Pasalnya Bilqis sering kangen neneknya.
"Alhamdulillah rasa kangen selalu terobati karena sering video call," kata Umi dalam tayangan infotainment sebuah TV swasta, Sabtu (8/7).
Sedangkan Raffi condong menunjukkan kemesraannya dengan Gigi. Hal ini membuat netizen gembira.
Ayu Ting Ting dan Raffi Ahmad sama-sama pamer liburan ke luar negeri.
- 3 Berita Artis Terheboh: Codeblu Diperiksa, Ayu Ting Ting ke Rumah Sakit
- Dijenguk Ayu Ting Ting, Wendi Cagur Masih Sempat Melucu
- 3 Berita Artis Terheboh: Raffi Ahmad Sampaikan Sebuah Pesan, Nunung Panik
- Wendi Cagur Dilarikan ke Rumah Sakit, Raffi Ahmad Sampaikan Sebuah Pesan
- Bandingkan Agnez Mo dengan Ariel NOAH dan Raffi, Ahmad Dhani: Mereka Tahu Berterima Kasih
- Pererat Kebersamaan, MS Glow Ajak Mitra Liburan ke Spanyol