Ayu Ting Ting Mengaku Senang Pada Lebaran Iduladha 2023, Alhamdulilah Enggak Kesiangan

jpnn.com, DEPOK - Pedangdut Ayu Ting Ting bersyukur masih bisa menjalani Hari Raya Iduladha bersama keluarga.
Janda satu anak itu pun senang karena bisa menjalani salat Ied bersama-sama.
"Ya, senang, alhamdulilah enggak kesiangan tahun ini, tahun lalu kesiangan tuh. Alhamdulillah, lancar, enggak dikasih halangan," ujar Ayu Ting Ting di kawasan Depok, Jawa Barat, Kamis (29/6).
Pelantun Alamat Palsu itu pun kembali menyembelih hewan kurban.
Tahun ini, dia menyembelih tiga ekor sapi di kediamannya.
"Ya alhamdulillah ada saja rezekinya dah," ucap Ayu Ting Ting.
Dia pun mengaku ikut memilih sendiri sapi yang akan dipotong untuk kurban tahun ini.
"Aku pilih kemarin sempat sebulan sebelum, lihat langsunglah biar tahu, biasa saya sudah ada langganan," tutur Ayu Ting Ting. (mcr7/jpnn)
Pedangdut Ayu Ting Ting bersyukur masih bisa menjalani Hari Raya Idul Adha bersama keluarga.
Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Firda Junita
- Layanan Kurban Iduladha Perluas Kepedulian dan Manfaat bagi Masyarakat
- Setelah Lebaran, Ayu Ting Ting Pilih Liburan ke Luar Negeri
- Persiapan Ayu Ting Ting Menjelang Lebaran, Dari Seragam Hingga THR
- BEEF Operasi Pasar, Harga Daging Kerbau Beku Dijual Rp 75 Ribu
- Siap Goyang Kota Kelahiran, Ayu Ting Ting Bakal Gelar Konser Tunggal Perdana di Depok
- Begini Persiapan Ayu Ting Ting dan Keluarga Menjelang Idulfitri