Ayu Ting Ting Pengin Ajak Anak Berlibur ke Amerika, Tetapi
jpnn.com, JAKARTA - Pedangdut Ayu Ting Ting mengungkap keinginannya mengajak putri semata wayangnya, Bilqis Khumairah Razak, berlibur ke Amerika Serikat.
Ayu mengatakan bahwa sudah sejak lama putrinya itu pengin berkunjung ke sana.
"Dari kecil Bilqis pengin banget ke Amerika. Kalau ibuku sudah pernah," kata Ayu dikutip dari kanal MOP di YouTube, Minggu (3/10).
Menurut pelantun Geboy Mujaer itu, sang anak iri melihat sang nenek sudah pernah ke Amerika.
"Jadi, waktu dia lihat ibu, dia pengin banget ke Amerika," tutur penyanyi asal Depok, Jawa Barat itu.
Mantan istri Henry Baskoro itu menuturkan bahwa Bilqis pengin melihat konser di luas negeri.
"Makanya, saya lagi usahakan banget bagaimana caranya bisa berangkat," ungkapnya.
Namun, lanjut Ayu, kondisi pandemi Covid-19 membuatnya tak bisa leluasa bepergian.
Ayu Ting Ting mengungkap keinginannya mengajak putri semata wayangnya, Bilqis Khumairah Razak, berlibur ke Amerika Serikat.
- Ayu Ting Ting: Semoga Jadi Tahun yang Penuh dengan Keberkahan
- 3 Berita Artis Terheboh: Harapan Ayu Ting Ting, Tora Sudiro Segera jadi Kakek
- Ayu Ting Ting Bicara Soal Resolusi 2025, Ada Soal Jodoh?
- Tahun Baru 2025, Ayu Ting Ting Bicara Soal Karier Hingga Jodoh
- Ayu Ting Ting: Tinggal Jodoh Saja, Semoga Dapat yang Terbaik
- Bilqis Ulang Tahun ke-11, Ayu Ting Ting: Terima Kasih Selalu Jadi Kekuatan Bunda