Azis Syamsuddin Kirim Surat ke KPK, Lagi Isoman, Minta Pemeriksaan Dijadwal Ulang
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua DPR Azis Syamsuddin mengirim surat kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jumat (24/9).
Azis mengabarkan tidak bisa menghadiri pemeriksaan akibat tengah menjalani isolasi mandiri (isoman).
Oleh karena itu, wakil ketua umum Partai Golkar tersebut mengaku tak bisa memenuhi pemanggilan pemeriksaan KPK.
Azis pun meminta lembaga yang dipimpin Firli Bahuri itu menjadwal ulang pemeriksaannya, karena dia saat ini tengah menjalani isoman.
"Hal ini saya lakukan untuk mematuhi anjuran pemerintah untuk melakukan isoman jika berinteraksi dengan orang yang dinyatakan positif covid-19," demikian isi surat itu seperti yang dilihat.
Dalam surat itu tidak disebut apakah Azis positif terinfeksi Covid-19 atau tidak.
Dia hanya mengaku kontak langsung dengan orang yang terpapar virus corona.
Azis Syamsuddin ingin menjadi pihak yang mencegah mata rantai penyebaran Covid-19.
Wakil Ketua DPR RI Azis Syamsuddin menuliskan surat kepada KPK untuk membuat jadwal ulang pemeriksaan. Azis dikabarkan diperiksa hari ini.
- KPK Menyita Dokumen Kasus Korupsi Bansos Presiden dari Teddy Munawar dan Steven Kusuma
- Sidang Korupsi Timah, Saksi Ahli Hukum Keuangan Jelaskan Soal Kerugian Negara
- Usut Kasus Korupsi Bansos Presiden, KPK Panggil Dirut Anomali Lumbung Teddy Munawar
- KPK Menyita 44 Aset dan Ratusan Miliar terkait Kasus Korupsi di LPEI
- Polda Bali Ciduk Oknum Kades yang Terima Duit Proyek dari BKK
- Bareskrim Usut Dugaan Korupsi Pembangunan PLTU Kalbar