Aziz Syamsuddin: Gaya Kepemimpinan Airlangga Bikin Kader Nyaman
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Koordinator Bidang Perekonomian Partai Golkar Aziz Syamsuddin menegaskan dukungannya kepada Airlangga Hartarto untuk kembali jadi ketua umum. Dia ibahkan menjadi salah satu orang yang sibuk mempersiapkan pemenangan Airlangga pada Munas Golkar mendatang.
"Pak Airlangga Hartarto saat ini telah terbukti mampu memimpin partai, sehingga layak jika diberi kesempatan lagi," kata Aziz Syamsuddin, Senin (23/9)
Menurut Aziz, gaya kepemimpinan Airlangga yang cool menjadi salah satu faktor para kader di DPP dan DPD terpikat, Mereka merasa nyaman di bawah kepemimpinan menteri perindustrian tersebut.
Karena itu, dia yakin Airlangga bakal kembali terpilih dalam munas mendatang. "Kami Bismillah saja. Yang penting, team work harus kuat, dengan orang-orang yang punya komitmen teguh. Siap menjadi jembatan dari apa yang menjadi tujuan pemerintah," tegas Aziz. (dil/jpnn)
Ketua Koordinator Bidang Perekonomian Partai Golkar Aziz Syamsuddin menegaskan dukungannya kepada Airlangga Hartarto untuk kembali jadi ketua umum.
Redaktur & Reporter : Adil
- Pemerintah Tingkatkan Ketahanan Ekonomi Nasional Lewat Optimalisasi Kebijakan DHE SDA
- Menko Perekonomian Sebut PSN PIK 2 Hanya Terkait Tropical Coastland
- Apa Benar Ada Peran Pemerintah di Pagar Laut Tangerang? Nih Jawabannya
- Menko Airlangga Ungkap Upaya Pemerintah Jaga Ekonomi Nasional di Tengah Kondisi Global
- Pemerintah Terus Mendorong Potensi Besar Semikonduktor dan Kecerdasan Buatan
- Menko Airlangga Hartarto Bertemu Menteri Keuangan Hong Kong, Ini yang Dibahas