Azwar Anas-Arzeti Bilbina Bisa Jadi Lawan Imbang Khofifah-Emil di Pilkada Jatim

jpnn.com, JAKARTA - Bursa kandidat Calon Gubernur (Cagub) dan Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Jawa Timur (Jatim) makin memanas dengan munculnya sejumlah tokoh.
Pasangan Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak yang diusung Partai Golkar disebut-sebut sebagai calon kuat dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jatim mendatang.
Hal itu membuat sejumlah partai politik saling berlomba untuk memunculkan calon kandidat yang akan diusung dalam Pilgub Jatim.
Ketua Umum Gema Perjuangan Maharani Nusantara (GPMN) Daddy Palgunadi mengatakan, partai politik yang akan berkonsentrasi dalam Pilgub Jatim harus lebih teliti dalam mengusung pasangan mereka.
"Artinya, partai politik seperti PDIP harus cermat dalam memilih calon kandidat yang akan diusung nantinya," kata Daddy, dalam keterangannya, Sabtu (6/7).
Pasalnya, kata Daddy, untuk menandingi pasangan Khofifah-Emil, bukan perkara mudah mengingat keduanya merupakan petahana dan sosok yang sudah dikenal luas di Jawa Timur.
"Jadi, harus benar-benar diperhitungkan dalam memilih bakal calon yang diusung," ungkap Daddy.
Diketahui, sejumlah nama menteri dari PDIP, seperti Mensos Tri Rismaharini, Menpan-RB Azwar Anas, dan Menseskab Pramono Anung disebut sebut masuk dalam bursa bakal calon Gubernur Jatim.
Pasangan Azwar Anas-Arzeti Billbina dibilai bisa menjadi lawan imbang Khofiah-Emil di Pilkada Jatim.
- Khofifah Terima Hadiah Ini di Hari Pertama Bertugas, Pengirimnya
- Khofifah Langsung Kerja Seusai Pelantikan, Sebut Efisiensi Anggaran Tak jadi Masalah
- Tim Hukum Khofifah - Emil Bergembira Atas Putusan MK Soal Sengketa Pilgub Jatim 2024
- Siap Hadapi Retreat dari Prabowo, Khofifah: Supaya Tidak Monoton
- Sowan ke Istana, Khofifah Undang Prabowo Hadiri Kongres PP Muslimat NU
- Khofifah Ajak Masyarakat Jadikan Natal Momentum Tebar Cinta Kasih