Azwar Bilang Dirinya Punya Gelar Doctor Honorer Causa

jpnn.com - JAKARTA--Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Azwar Abubakar mengaku kini mendapat tambahan satu gelar. Gelar tersebut diraih karena mengurus masalah honorer.
"Karena saking seringnya saya didemo, dihujat, dan disuruh menyelesaikan masalah honorer, kini saya dapat tambahan gelar doktor. Hanya kelas doktor saja yang bisa menyelesaikan masalah honorer," kata Azwar di depan wartawan dengan wajah serius, Rabu (12/3).
Wartawan dan para pejabat yang mendengarkan serius, tidak menyangka kalau gelar doktor itu akal-akalan mantan Plt Gubernur Aceh ini. "Sekarang gelar saya sudah tambah Doctor Honorer Causa loh," ujarnya sambil tertawa.
Mendengar itu, para pejabat KemenPANRB, Kepala Badan Kepewaian Negara (BKN) serta jurnalis pun sontak tertawa.
"Waduh saya pikir Pak Menteri dapat gelar Doctor Honoris Causa, ternyata Doctor Honorer Causa," kata Kepala BKN Eko Sutrisno tertawa lepas. (esy/jpnn)
JAKARTA--Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Azwar Abubakar mengaku kini mendapat tambahan satu gelar. Gelar
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pastikan Dana Haji Aman, Kepala BPKH: Kami Utamakan Transparansi dan Prinsip Syariah
- Siswa Sulawesi Tenggara Cerdas-Cerdas, Ini Reaksi Mendikdasmen
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun