Babak Pertama Timnas Indonesia Vs Singapura 1-0, Witan Bawa Garuda Unggul
jpnn.com, SINGAPURA - Timnas Indonesia untuk sementara unggul 1-0 atas Singapura pada babak pertama Semifinal Piala AFF 2020 di National Stadium, Rabu (22/12) malam.
Witan Sulaeman menjadi pembuka skor dalam pertandingan leg pertama ini.
Skuad Garuda menurunkan susunan pemain yang berbeda dibandingkan dengan laga-laga sebelumnya. Tiga bek tengah turun bersamaan.
Ezra Walian yang biasa mengisi posisi depan perannya digantikan Dedik Setiawan.
Strategi ini rupanya berjalan cukup luar biasa. Pasalnya, Indonesia yang diprediksi bermain bertahan, ternyata banyak melancarkan serangan dengan bola panjang dari sayap untuk menciptakan peluang.
Saat pemain Singapura memperkuat pertahanan di sektor sayap, pemain Indonesia mampu mengubah alur bola dan memainkan bola-bola pendek dengan jarak antarpemain yang rapat di tengah.
Singapura yang sempat percaya diri menyerang, kemudian tampak kebingungan karena Indonesia ternyata mampu menutup ruang ketika The Lions membangun serangan.
Hasilnya, Singapura mudah kehilangan bola dan Indonesia mampu membangun sebuah serangan balik cepat.
Witan Sulaeman bawa Garuda unggul 1-0 pada laga timnas Indonesia vs Singapura di semifinal Piala AFF 2020.
- Profil Mitchel Bakker, Pemain Atalanta yang Digosipkan Didekati PSSI
- Konon Shin Tae Yong Bakal Dipecat, Penggantinya dari Eropa
- Pulang dari Tugas Negara, Robi Darwis Punya Motivasi Berlipat dengan Persib
- Piala AFF 2024: Pelatih Thailand tak Ingin Seperti Timnas Indonesia
- Gagal Penuhi Ekspektasi di Piala AFF 2024, Rafael Struick Merespons Begini
- Arab Saudi Jadi Korban, Bahrain Mengancam Timnas Indonesia